Dark/Light Mode

Cuaca Dingin Jepang Sambut Tim Jenesys-Organisasi Islam

Selasa, 24 Januari 2023 17:39 WIB
Wakil Dubes Jepang untuk Indonesia Masami Tamura (berdiri-tengah) berfoto bersama para peserta Jenesys dari kelompok Organisasi Islam yang bertolak ke Jepang, Jakarta, Selasa malam, Selasa, 24 Januari 2023. (Foto Paul Yoanda/RM)
Wakil Dubes Jepang untuk Indonesia Masami Tamura (berdiri-tengah) berfoto bersama para peserta Jenesys dari kelompok Organisasi Islam yang bertolak ke Jepang, Jakarta, Selasa malam, Selasa, 24 Januari 2023. (Foto Paul Yoanda/RM)

RM.id  Rakyat Merdeka - Cuaca ekstrim jadi catatan khusus Wakil Duta Besar (Wadubes) Jepang untuk Indonesia Masami Tamura, saat melepas para peserta program Japan-East Asia Network of Exchange for Students and Youth (Jenesys) dari batch atau kelompok Organisasi Islam di Indonesia.

Para peserta Jenesys batch Organisasi Islam dijadwalkan bertolak ke Jepang, Selasa malam, 24 Januari 2024. Saat ini, Negeri Sakura itu sedang mengalami musim dingin yang ekstrem.

Baca juga : Produksi Padi Besar, Ganjar Tegaskan Jateng Tak Perlu Terima Beras Impor

Tahun ini, kunjungan langsung ke Jepang kembali digelar, setelah sebelumnya tidak diadakan karena pembatasan pandemi Covid-19.

Pogram Jenesys kunjungan langsung ke Jepang terakhir kali diadakan pada Januari 2020. Dia berharap, para peserta dapat secara aktif menyebarluaskan hasil pertukaran selama berada di Jepang.

Baca juga : Capres Gerindra, Prabowo Sangat Sulit Tergantikan

"Semoga program petukaran ini dapat memberikan kontribusi bagi peningkatan saling pemahaman dan kerja sama antara Indonesia dengan Jepang," ujar Tamura, saat melepas keberangkatan para peserta di Kedutaan Besar Jepang di Jakarta, Selasa (24/1).
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.