Dark/Light Mode

Wabah Corona Di Italia Mulai Mereda?

Rabu, 1 April 2020 00:13 WIB
Nenek berusia 95 tahun ini jadi pasien tertua yang bisa sembuh dari virus corona di Italia. Foto: Twitter @covid19_world
Nenek berusia 95 tahun ini jadi pasien tertua yang bisa sembuh dari virus corona di Italia. Foto: Twitter @covid19_world

RM.id  Rakyat Merdeka - Italia merupakan negara Eropa yang paling parah terjangkit wabah corona. Hingga Selasa (31/3), tercatat total angka kematian akibat virus ini mencapai 12.428. sementara total orang yang terinfeksi mencapai 105.792. Namun data dua hari terakhir menunjukkan pertumbuhan wabah ini mulai mereda. 

Jumlah orang yang terinfeksi pada Selasa (31/3) mencapai 4.053, bertambah sedikit dari hari sebelumnya yang mencapai 4.050. Sementara jumlah kasus baru yang dilaporkan pada hari Minggu (29/03) dan Sabtu (28/03) berturut-turut adalah 5.217 dan 5.974. Data ini menunjukkan bahwa pertumbuhan virus corona di Negeri Pizza mulai melambat. 

Baca juga : Tangkal Virus Corona, Ilmuwan Kanada Bikin Masker Berlapis Garam

Sementara dari seluruh yang terinfeksi, tercatat 15.729 orang dinyatakan sembuh pada Selasa (31/3), meningkat dibanding hari sebelumnya sejumlah 14.620 orang. 

Italia tercatat sebagai negara dengan tingkat kematian wabah corona tertinggi. Sekitar 30 persen total korban dari seluruh dunia. Angka kematian harian tertinggi pada wabah yang sudah berlangsung selama 5 pekan di Italia ini tercatat terjadi pada Jumat lalu (27/03) sebanyak 919 orang. Sementara pada Sabtu, Minggu dan Senin di hari berikutnya jumlah korban meninggal mencapai 889, 756, dan 812. 

Baca juga : Alhamdulillah, 163 WNI di Ethiopia Sehat Walafiat

Kabar gembira ini datang setelah Italia menerapkan lockdown selama tiga minggu terakhir. [KRS]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.