Dark/Light Mode

Kemenlu Iran Tanggapi Rumor Dibebaskannya Tanker Korsel

Minggu, 17 Januari 2021 23:51 WIB
Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Iran, Saeed Khatebzadeh
Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Iran, Saeed Khatebzadeh

RM.id  Rakyat Merdeka - Kementerian Luar Negeri Iran memberikan tanggapan terkait rumor pembebasan kapal tanker Korea Selatan yang ditahan Iran.

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Iran, Saeed Khatebzadeh mengatakan, sikap dan keputusan Mahkamah Agung Iran akan diumumkan oleh Juru Bicara lembaga ini. Dia menegaskan, pernyataan mereka yang tidak berwenang dalam hal ini, tidak bisa dipertanggungjawabkan.

Baca juga : Banjir Dan Tanah Longsor Di Manado Tewaskan 5 Orang

“Kapal tanker Korsel berada pada tahap penanganan hukum. Setiap perkembangan yang terjadi, merupakan wewenang pejabat Mahkamah Agung Iran,” jelas Khatebzadeh, Sabtu (16/1) malam waktu setempat, seperti dikutip Pars Today.

Pasca penahanan kapal tankernya oleh Iran, Kemenlu Korsel mendesak Iran membebaskan kapal tersebut. Kemenlu Korsel mengumumkan, untuk membebaskan kapal tanker ini, pihaknya mengerahkan satu unit armada kontra-bajak laut ke perairan dekat Selat Hormuz.

Baca juga : Pemerintah Perluas Kerja Sama Internasional Tangani Rehabilitasi Mangrove Kritis

Di sisi lain, Wakil Menlu Korsel beberapa waktu lalu dikirim ke Iran untuk membicarakan pencairan aset Tehran di bank-bank Seoul, dan pembebasan kapal tanker negara itu.

Seperti yang diumumkan Kemenlu Korsel, upaya tersebut gagal. Namun kedua negara sepakat melanjutkan negosiasi. [RSM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.