Dark/Light Mode

Dubes India Resmikan Gapura Little India

Kamis, 1 November 2018 15:54 WIB
Foto: Embassy of India In Jakarta
Foto: Embassy of India In Jakarta

RM.id  Rakyat Merdeka - Duta Besar India untuk Indonesia Pradeep Kumar Rawat sudah beberapa kali mengunjungi kota Medan, Sumatera Utara. Namun dalam blusukan kali ini, Dubes Kumar menyaksikan peresmian ‘Little India Gate’ atau Gapura Little India di Kampung Madras, Medan. “Little India bisa menjadi jembatan antara Indonesia dengan India dalam segi perdagangan komersil dan kebudayaan,” terang Dubes Rawat. Keberadaan gapura tersebut, bisa menjadi penarik minat wisatawan ke Medan. Terutama wisatawan India. 

Kampung Madras adalah wilayah yang sudah lama dikenal sebagai ‘Pojok India’ atau ‘Little India’ di Medan. Banyak diaspora India yang menetap dan membangun bisnis perdagangan hingga restoran sejak pertengahan abad ke­19. Tiap tahunnya, Kampung Madras menjadi titik kumpul penyelenggaraan Festival Umat Hindu dan Tamil seperti Thaipusam (Tahun Baru Tamil), Pongal, dan Deepavali. 

Baca juga : Saudi Keras Kepala

Di Kampung Madras, juga berdiri kuil Hindu tertua di Sumatra Utara, Sri Mariamman Koil. Ada juga masjid tertua yang dibangun komunitas India Selatan. Serta kuil Budha dan bangunan gereja yang dibangun misionaris India. “Ini sudah mewakili nilai Bhinneka Tunggal Indonesia yang diagungkan Indonesia serta nilai ‘Vasudev Kutubakam’ yang dihormati India. Maknanya sendiri adalah ‘dunia ini adalah satu keluarga’,” ujar Dubes Rawat.

Lebih  dari  2  ribu  orang  berkumpul Minggu malam (28/10) dalam peresmian tersebut. Peresmian gapura ini sebagai bukti kontribusi besar komunitas India di Kota Medan. Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti, pengguntingan pita dan pelepasan balon yang dilakukan Wali Kota Medan T Dzulmi Eldin bersama Dubes India Kumar Rawat, Konsul Jenderal India untuk Medan Dr Shalia Shahm, dan Ketua Umum Gema Sadhana AS Kobalen. Acara juga diresmikan dengan pembacaan doa dari para petinggi agama dari Asosiasi Indonesia­ - India yang terdiri dari Hindu, Islam, Sikh, Budha serta Kristen.

Baca juga : 71 Tahun Tragedi Black Day Berlalu, 500.000 Lebih Warga Kashmir Dibantai

Kehadiran Gapura Little India merupakan pertama di Indonesia serta ketiga di Asia Tenggara setelah  Little  India  di Singapura dan Malaysia. Di kedua negara tetangga itu, Little India merupakan pusat tinggal warga turunan India sekaligus pusat kuliner dan handycraft khas India, termasuk pejualan rempah­rempah, kain serta kuil spiritualnya.[DAY]
 
 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.