Dark/Light Mode

Keliling Eropa Cara Pengacara Hilangkan Penat Bekerja

Sabtu, 18 Juni 2022 16:45 WIB
Pengacara Krisna Murti. (Foto: ist)
Pengacara Krisna Murti. (Foto: ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Bukan hanya pekerja kantoran biasanya yang sering mengalami kepenatan bekerja. Pengacara juga mengalami hal yang sama. Mereka biasanya menghilangkan penatnya dengan keliling Eropa.

Seperti halnya yang dilakukan oleh pengacara Krisna Murti. Sejenak ia menyingkirkan berkas-berkas kasus kliennya yang biasa tersaji di atas meja kerja. Dia memilih mengambil waktu luang sejenak bersama keluarga untuk keliling Eropa.

Baca juga : Kelas Online Buddha Dharma, Kenalkan Ajaran Buddhisme Humanistik

"Sudah dua tahun semenjak pandemi enggak jalan-jalan ke luar negeri. Kalau di Indonesia kan kemarin semenjak sudah PPKM level rendah kita ada jalan-jalan juga," kata Krisna kepada wartawan, Sabtu (18/6).

Eropa dipilih Krisna sebagai tujuan sekarang. Rencananya dia akan di sana selama 20 hari. Dia akan mengunjungi tempat-tempat yang terlihat menarik yang ada di Amsterdam, Paris, Marseille, Monaco dan Spanyol. 

Baca juga : Kunci Keberhasilan PSR: Pendampingan & Pelatihan

Kebetulan saat ini di Eropa tengah dilanda musim panas. Sehingga cuaca pun sedikit lebih hangat. "Lalu kulineran, cobain makanan yang belum pernah kita coba dan lihat-lihat pertokoan belanja," imbuh Krisna.

Mantan pengacara Djoko Tjandra itu mengatakan, sebelum pandemi melanda, dia biasa ke luar negeri satu tahun 2 kali. Tujuannya adalah negara-negara yang belum pernah dikunjungi.

Baca juga : Telkomsel Jabotabek Ajak Pelanggan Upgrade ke Jaringan 4G

Hanya Paris yang selalu menjadi tempat wajib dikunjungi saat berada di Benua Biru. "Pulangnya tetap mampir ke Paris 2 atau 3 hari baru pulang ke Indonesia. Habis Paris ngangenin terus," ungkapnya.

Kendati demikian, Krisna tak melupakan tanggung jawabnya sebagai pengacara. Meskipun tengah berlibur, dia tetap menyelesaikan pekerjaan di Indonesia. "Pastinya urusan kantor kita kejar, walaupun sudah via WA dan telepon lalu Zoom Meeting," pungkasnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.