Dark/Light Mode

8 Tips Menata Rumah Minimalis Agar Lebih Nyaman

Senin, 14 November 2022 13:46 WIB
Menata rumah minimalis (Foto: Lotte)
Menata rumah minimalis (Foto: Lotte)

RM.id  Rakyat Merdeka - Rumah minimalis memang menyenangkan. Selain karena harganya yang lebih murah, biasanya rumah minimalis dipilih karena memberikan kesan intim pada keluarga agar bisa membangun hubungannya dengan lebih baik. Namun, biasanya rumah minimalis memiliki ukuran yang kecil, sehingga perlu strategi khusus supaya tetap nyaman dan terasa lega.

Persoalan dalam menempatkan barang dalam ruangan menjadi salah satu pekerjaan besar bagi seorang yang memiliki rumah sempit minimalis. Apalagi, biasanya orang yang menyukai tema ini tidak ingin banyak barang menumpuk di suatu tempat. Jadi, untuk penataannya harus dipikirkan matang-matang.

Untuk penataan itu, berikut 8 tips agar rumah minimal tetap dirasa lega dan lebih nyaman. Anda juga bisa menerapkan tips dari Lotte Mart supaya bagian-bagian rumah kecil terlihat lega namun tetap hangat untuk berkumpul bersama.

1. Pakai perabotan yang banyak fungsi
Yang harus dilakukan supaya penataan pada rumah minimalis tetap nyaman untuk seluruh anggota keluarga adalah dengan menggunakan perabotan rumah dengan banyak fungsi. Saat ini, sudah banyak inovasi produk rumah tangga yang bermanfaat. Bahkan bisa saja satu barang memiliki banyak fungsi, sehingga cocok untuk tipe rumah minimalis.

Sebut saja tempat tidur atau dipan, saat ini sudah banyak sekali perusahaan yang menawarkan dengan banyak fungsi penyimpanan di bagian tubuhnya, entah itu berbentuk seperti laci, atau bisa juga di bawah kasur. Tak hanya itu, ada juga dipan kayu sekaligus kasur yang bisa dilipat ke dalam, sehingga saat tidak dipakai untuk tidur ruangan bisa dialihfungsikan untuk kegiatan lain. Misalnya, menaruh dipan lipat di ruang tamu, saat tidak ada tamu Anda bisa memanfaatkannya untuk ruang bermain anak. Pada dasarnya masih banyak lagi perabotan multifungsi yang sudah hadir memudahkan kehidupan kita dan membuat rumah menjadi lebih nyaman.

Baca juga : Ignasius Jonan Raih Anugerah Bintang Jasa Dari Kaisar Jepang

2. Gunakan celah sebagai tempat penyimpanan
Di sebuah rumah minimalis, tidak banyak ruang penyimpanan. Berbeda dengan konsep lainnya, Anda mungkin bisa hanya memiliki meja di rumah, yaitu meja makan, meja TV dan meja tamu. Artinya, Anda tidak bisa menyimpan terlalu banyak barang di atas meja.

Tips untuk mengatasinya adalah memanfaatkan bagian-bagian barang di rumah untuk tempat penyimpanan. Misalkan saja pintu, Anda bisa menggantungkan rak sepatu gantung untuk menyimpan beberapa pasang sepatu di sana. Atau di atas kulkas, gunakan penutup yang di bagian samping terdapat kantong untuk menyimpan sesuatu, Anda bisa menyelipkan beberapa barang di sana.

3. Selalu sesuaikan ukuran perabotan 
Karena ukuran rumah minimalis biasanya sempit, maka harus berhati-hati saat membeli perabotan rumah. Jangan sampai ketika ditaruh barang tersebut memenuhi ruangan dan membuat kesan sempit dan pengap. Tentu ini akan membuat anggota keluarga menjadi tidak nyaman berada di rumah.

Hindari menambahkan barang-barang tidak penting dengan ukuran yang besar. Contohnya vas bunga besar yang hanya memenuhi ruangan saja. Atau meja yang terlalu panjang namun tidak berfungsi secara efektif. Sebab seperti yang disebutkan di atas, ruangan akan menjadi sempit. Sehingga lebih baik menambahkan barang yang penting dan memang dibutuhkan saja. 

4. Gunakan box untuk simpan barang 
Dengan box, lebih banyak barang yang tertutupi sehingga akan memberi kesan rumah yang rapi. Tak hanya itu, box juga bisa ditumpuk sehingga hemat tempat.
Barang-barang yang bisa dimasukkan box di antaranya adalah mainan anak, perlengkapan sekolah anak, koleksi mobil-mobilan ayah dan lain sebagainya. Jadi ruangan lebih rapi dan jadi lega sehingga nyaman saat digunakan.

Baca juga : Miss Argentina Nikahi Miss Puerto Rico

5. Jangan banyak sekat 
Meski membutuhkan banyak ruangan untuk menjaga privasi, hindari memberi terlalu banyak sekat. Hal ini karena sekat akan memberikan kesan lebih sempit pada pandangan mata. Sedangkan ketika mata sudah beranggapan ruangan sempit, hati dan pikiran mengikutinya. 

Anda bisa mengatur supaya ada dua ruangan yang tidak bersekat. Contohnya ruang keluarga dengan dapur bersih, tanpa sekat ini membuat kedua ruangan menyatu dan lebih leluasa. Selain itu, saat kumpul keluarga nuansanya akan lebih hangat. Anggota keluarga bisa saling bercengkerama dan menikmati hidangan yang ada. 
Atau Anda juga bisa menyatukan ruang tamu dengan perpustakaan. Deretan buku di pojokan tidak akan mengganggu pemandangan orang yang datang ke rumah. Justru akan menambah kesan hangat saat berdiskusi dan berbagi pikiran. 

6. Simpan barang dalam barang 
Menyimpan barang dalam barang mungkin sudah sering dilakukan bagi orang yang memiliki rumah minimalis. Sebab cara ini cukup efektif untuk dilakukan untuk menghemat tempat penyimpanan. Contoh sederhananya adalah ketika Anda hendak menyimpan panci, biasanya dalam rumah tangga pastinya memiliki berbagai macam ukuran panci. Nah, untuk menghemat tempat penyimpanan Anda bisa menyimpan panci yang kecil dalam panci yang besar, begitu seterusnya hingga semua ukuran panci masuk ke dalam panci paling besar. Anda hanya membutuhkan ruang penyimpanan ukuran panci paling besar. 

7. Manfaatkan cara penyimpanan mode vertikal
Mode vertikal adalah mode penyimpanan ke atas. Biasanya di taruh di dinding supaya meminimalisir penggunaan ruangan. Misalnya saja, pada kitchen set, Anda bisa memberikan gantungan untuk segala macam jenis panci dan wajan. Kemudian membuat tempat penyimpanan bumbu di atasnya. Di atasnya lagi jika masih bisa, bisa diletakkan berbagai macam kebutuhan dapur.

Atau di ruang tamu, Anda bisa meletakkan piala penghargaan di atas set TV dengan papan kayu. Sehingga piala bisa terlihat dan memberi kesan indah pada ruangan. Penyimpanan mode vertikal ini cocok untuk membuat ruangan lega namun tetap tertata dengan baik. 

Baca juga : Adaptasi Digital RI Dinilai Jauh Lebih Maju Dari Negara Lain

8. Selalu bersihkan rumah secara rutin
Penataan sebagus apa pun atau senyaman apa pun tidak akan membuat nyaman apabila kotor. Oleh karena itu, Anda harus menjadwalkan secara rutin untuk membersihkan seluruh isi rumah. 

“Saat ini sudah banyak sekali perlengkapan kebersihan rumah yang canggih. Anda bahkan bisa membelinya di supermarket seperti LOTTE Mart terdekat di kota Anda. Jadi membersihkan rumah lebih mudah dan tidak lagi menguras banyak tenaga,” tulis keterangan dari LOTTE Mart, yang diterima redaksi, Senin (14/11).

Jangan lupa untuk membersihkan setiap celah yang ada di ruangan. Sebab jika tidak rawan sekali dijadikan sarang untuk hewan berkembang biak seperti tikus. Sebagai rutinitas Anda bisa melakukan pembersihan dasar setiap harinya seperti menyapu dan mengepel.■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.