Dark/Light Mode

Singapore Airlines Turun Peringkat, Ini Maskapai Terbaik Tahun 2020

Selasa, 26 November 2019 13:11 WIB
Singapore Airlines Turun Peringkat, Ini Maskapai Terbaik Tahun 2020

RM.id  Rakyat Merdeka - Singapore Airlines (SIA) tidak dapat mempertahankan gelar sebagai maskapai penerbangan terbaik pada 2020. SIA tergelincir ke posisi kedua mengikuti Air New Zealand.

Demikian ulasan situs web AirlineRatings berbasis di Australia. Meski begitu, SIA menyabet penghargaan Best First Class Airline. 

Baca juga : Ini Capaian Pemerintah di Sektor Perhubungan Laut 5 Tahun Terakhir

Ini adalah keenam kalinya Air New Zealand diberikan penghargaan tertinggi. Maskapai dinilai berdasarkan berbagai faktor termasuk keselamatan, kepemimpinan lingkungan dan motivasi stafnya.

Untuk masuk daftar top 10, maskapai penerbangan harus mencapai peringkat keselamatan bintang tujuh dan menunjukkan kepemimpinan dalam inovasi untuk kenyamanan penumpang.

Baca juga : Seniman Amerika Ajak Masyarakat Lindungi Terumbu Karang

"Dalam analisis kami, Air New Zealand keluar No 1 di sebagian besar kriteria audit kami, yang merupakan kinerja yang luar biasa ketika mengalahkan maskapai lain menjadi terbaik," kata Pemimpin Redaksi AirlinesRatings Geoffrey Thomas.

Setelah Air New Zealand dan SIA, inilah daftar 20 teratas maskapai terbaik, sesuai urutan, All Nippon Airways, Qantas, Cathay Pacific Airways, Emirates, Virgin Atlantic, EVA Air, Qatar Airways, Virgin Australia, Lufthansa, Finnair, Japan Airlines, KLM, Korean Airlines, Hawaiian Airlines, British Airways, Alaska Airlines, Delta Air Lines dan Etihad Airways

Baca juga : Timnas Indonesia Lawan Vietnam, Ini yang Terjadi Jika Tim Garuda Kalah Lagi

"Ada sedikit kejutan bahwa SIA telah memenangkan Best First Class Airline Airline karena selalu menjadi maskapai penerbangan kelas satu," kata AirlineRatings, menambahkan bahwa suite Skyroom maskapai itu "benar-benar spektakuler". Sementara itu,Best Cabin Crew jatuh ke tangan Virgin Australia, sementara Emirates memenangkan Best Inflight Entertainment.[MEL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.