Dark/Light Mode

Mahasiswa Juara Internasional Penemu Kopi Kulit Mangga Diusulkan Dapat Penghargaan

Senin, 8 Maret 2021 08:02 WIB
Anggota DPRD Jabar Heri Koswara (kiri), Faiz Arsyad dan Hamdie, Sekjen Ikaluin Bekasi Raya. (Foto : Istimewa)
Anggota DPRD Jabar Heri Koswara (kiri), Faiz Arsyad dan Hamdie, Sekjen Ikaluin Bekasi Raya. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Heri Koswara mengusulkan Faiz Arsyad, mahasiswa asal Kota Bekasi yang menyabet medali emas di tujuh negara di Eropa, Amerika, dan Afrika melalui kopi berbahan kulit mangga mendapat penghargaan dari Pemkot Bekasi.

"Apa yang telah ia capai mesti menjadi contoh untuk mahasiswa lain khususnya di Kota Bekasi dan umumnya di Jawa Barat. Kami usulkan dia mendapat penghargaan," kata Heri Koswara dalam keterangan tertulisnya, Senin (8/3).

Faiz Arsyad merupakan warga Kota Bekasi yang saat ini masih tercatat sebagai mahasiswa dari Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya. Dia menemukan kombinasi kopi bernama MASCO.

Baca juga : Komisi IV : Misi Amran Baik, Ingin Mewujudkan Kedaulatan Pangan

Mango Peels Coffee, Innovation of Healthy Arabica Coffee Drinks Based on Zero Waste System (Masco). Ini merupakan terobosan mengombinasikan produk pertanian lokal. Yakni kopi Arabika dari lereng Arjuno dan ekstrak kulit mangga podang asli Lereng Gunung Wilis Kediri. Kombinasi inilah yang menghasilkan kopi nikmat dengan rasa dan aroma mangga

Masco berhasil mendapatkan penghargaan terbaik di 7 Negara Benua Eropa, Amerika, dan Afrika. Inovasinya berhasil meraih medali emas dan penghargaan platinum di International Invention and Trade Expo (IITEXPO) London, Inggris 2020.

IITEXPO merupakan kompetisi inovasi tingkat internasional yang diselenggarakan pada tanggal 10-11 September 2020 oleh IFIA (International Federation Inventor's Associations) dan diikuti oleh kurang lebih 150 inovator dari 30 negara di seluruh dunia.

Baca juga : Airlangga Mau Buka Sikap Politik Beringin

"Kreatifitasnya sebagai anak muda bisa menginspirasi pemuda lainnya. Reward dari Pemkot Bekasi dan Provinsi Jawa Barat juga bisa memotivasi pemuda lain untuk kreatif menciptakan inovasi-inovasi," kata pria yang juga menjabat Ketua DPD PKS Kota Bekasi.

Kepada media, Faiz Arsyad mengungkapkan pencapaian ini sekaligus membuktikan bahwa anak muda Indonesia mampu bersaing dengan banyak negara di seluruh dunia. 

"Rasanya bangga dan senang banget. Apalagi kita bersaing dengan ratusan inovator dari lebih dari 60 negara dan di dalamnya juga terdapat banyak Negara maju seperti Inggris, Amerika, Singapura, Swiss, Kanada, dan masih banyak lagi negara lainnya,” sebut Faiz didampingi Sekjen Ikaluin Bekasi Raya, Hamdie.

Baca juga : Sinergi PLN-KPK, Integrasikan Penanganan Pengaduan Korupsi

Dia ingin terus berkreasi dan berharap melanjutkan studi S2 di luar negeri. "Harapan saya, bisa melanjutkan belajar di luar negeri," katanya. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.