Dark/Light Mode

Didukung Para Menteri, Amel Janji Kolaborasikan Senior & Junior di ITB

Kamis, 1 April 2021 16:36 WIB
Staf Khusus Menteri Kelautan dan Perikanan, Syarifah Amelia. (Foto: Istimewa)
Staf Khusus Menteri Kelautan dan Perikanan, Syarifah Amelia. (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Terlebih, dalam kondisi pandemi Covid-19 saat ini, tidak sedikit alumni ITB yang mengalami kesulitan bisnis maupun ekonomi di tempatnya masing-masing.

Dari survei yang dilaksanakan oleh Tim Pemenangan Amel, banyak alumni ITB yang bisnis dan pekerjaannya lantaran terkena dampak dari pandemi. Sementara lulusan baru saat ini kesulitan untuk mencari pekerjaan.

Baca juga : Menteri Siti Tegaskan Pentingnya Kolaborasi Pemangku Kepentingan

Melihat persoalan tersebut, Amel mengajak alumni ITB berperan serta menjaga persatuan dan rasa kekeluargaan antar alumni ITB. "Keutuhan dan kekeluargaan harus terus dijaga, persatuan antar alumni jadi penting untuk bahu-membahu melewati masa sulit ini," imbaunya. 

Bagi Amel, persatuan antar alumni ITB ini bukan hanya ditujukan untuk membantu sesama alumni ITB saja. Tetapi juga, untuk membantu masyarakat luas yang terkena dampak pandemi Covid-19.

Baca juga : Menteri Ida Ingin BLK Kolaborasi Sama Dunia Usaha

"Saya teringat pesan di kampus ganesha, alumni ITB bukan hanya sebagai pelopor pembangunan, tapi juga pelopor persatuan. Kami yakin, dengan bersatunya alumni ITB, seluruh potensi yang ada bisa kita optimalkan dan bergotong-royong mempercepat pemulihan ekonomi Indonesia," tandas Amel. [NOV]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.