Dark/Light Mode

Finalis Miss Jakarta Fair 2019 Ikut Program Donor Darah

Kamis, 20 Juni 2019 10:00 WIB
Kegiatan donor darah Finalis Miss Jakarta Fair 2019 (Foto: Humas Jakarta Fair)
Kegiatan donor darah Finalis Miss Jakarta Fair 2019 (Foto: Humas Jakarta Fair)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sepuluh Finalis Miss Jakarta Fair 2019 ikut menjadi peserta dalam kegiatan program Corporate Social Responbility (CSR), yakni donor darah. Kegiatan donor darah dari Jakarta Fair ini sendiri sudah berlangsung selama 11 hari, dimulai sejak 22 Mei sampai 30 Juni mendatang.

Marketing Director PT JIExpo Kemayoran Ralph Scheunemann mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian sosial Miss Jakarta Fair terhadap sesama. Bagi para finalis, kegiatan ini merupakan salah satu yang paling ditunggu-tunggu oleh mereka.

Dia mengungkapkan, kesepuluh finalis Jakarta Fair 2019 yakni Vinnilya (18), Karlin Hayanti (35), Take Juwi Tara (24), Mahdika Wijaya (27), Dessy Paramita Dewy (38), Euginia Laina (22), Nindy Pangkola (28), Illona Novita Ethania (11), Alicia Aurra Putri (10) dan Vebriantri Hananto (15).

Baca juga : Miss Jakarta Fair Masuki Babak Semi Final

Menurutnya, kegiatan seperti ini pun memberikan manfaat yang besar. Rasa takut dari para finalis bisa dilawan karena besarnya keinginan untuk membantu kepada masyarakat yang membutuhkan donor darah. Raplh berharap, para finalis miss Jakarta Fair 2019 ini juga memberikan dampak positif bagi pengujung. Yakni dengan ikut menjadi peserta donor darah.

“Harapan saya, selain dikenal dengan sebuah ajang pameran besar multi produk dan hiburan, Jakarta Fair juga dikenal sebagai acara yang rutin menghadirkan program Corporate Social Responbility (CSR), salah satunya adalah donor darah,” harapnya.

Lokasi kegiatan donor darah berada di dekat Hall B JIExpo Kemayoran. Kegiatan donor darah akan berlangsung selama tiga jam, mulai dari pukul 17.00 WIB hingga 20.00 WIB. Program donor darah sendiri diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat banyak. Selain itu, hasil dari kerja sama antara Jakarta Fair dan Palang Merah Indonesia (PMI) tersebut mampu menambah stok kantung darah bagi mereka yang membutuhkan.

Baca juga : Hari Ini, MRT Jakarta Beroperasi Penuh

Donor darah sudah menjadi kegiatan rutin Jakarta Fair dari tahun ke tahun. Hal itu merupakan komitmen PT Jakarta International Expo sebagai penyelenggara Jakarta Fair untuk berbagi kepedulian dan kemanfaatan kepada orang-orang yang membutuhkan.

Di sisi lain, bukan Jakarta Fair namanya jika tidak menyediakan berbagai hadiah. Di Jakarta Fair tahun 2019, 50 pendonor pertama setiap harinya akan mendapatkan hadiah menarik. Donor darah ini juga terbuka untuk masyarakat umum.

Bagi pengunjung Jakarta Fair yang berniat mendonorkan darah, harus memiliki enam syarat, yaitu sehat jasmani dan rohani, usia 17 sampai dengan 60 tahun, berat badan minimal 45 kg, tekanan darah sistole 100 - 180 dan diastole 70 - 100, kadar haemoglobin 12,5 g persen, dan interval donor minimal 12 minggu atau 3 bulan sejak donor darah sebelumnya. [MRA]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.