Dark/Light Mode

Baru Keruk Lumpur

Pembangunan Turap Kali Mampang Mandek

Senin, 18 April 2022 07:30 WIB
Petugas menggunakan alat berat saat mengeruk tanah dan lumpur di Kali Mampang, Jakarta, Senin (21/2/2022). (ANTARA FOTO/Reno Esnir/YU)
Petugas menggunakan alat berat saat mengeruk tanah dan lumpur di Kali Mampang, Jakarta, Senin (21/2/2022). (ANTARA FOTO/Reno Esnir/YU)

 Sebelumnya 
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria memastikan penurapan Kali Mampang tetap berjalan.

“Ada 13 kali di Jakarta yang sedang diupayakan untuk dinormalisasi. Pembangunannya terus kita lakukan,” ujarnya di Jakarta, Sabtu (16/4).

Riza mengklaim belum ada laporan banjir di Jakarta sejak awal tahun hingga hari ini. Ia berharap, hal tersebut bisa terus bertahan hingga akhir April.

Baca juga : Cara Kelola Keuangan dan Investasi Yang Tepat Pasca Pandemi

Alhamdulillah, kita dapat terus menurunkan dengan cepat genangan air. Dan kita upayakan tidak ada banjir di Jakarta,” tuturnya.

Kepala Sudin Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Selatan, Mustajab mengatakan, penurapan di Kali Mampang akan segera dilakukan.

“Kami akan terus melakukan kegiatan sesuai tupoksi (tugas pokok dan fungsi), penurapan pasti dilakukan,” ujarnya.

Baca juga : Partai Berkarya Gelar Santunan Anak Yatim

Menurut Mustajab, penurapan belum dilakukan karena masih ada bangunan yang berdiri di area sekitar kali. Oleh karena itu, pihak Kelurahan dan Kecamatan tengah melakukan koordinasi untuk menyelesaikan hal tersebut.

Anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PDI Perjuangan, Yuke Yurike menyebutkan, penurapan Kali Mampang seharusnya bisa segera dilakukan.

“Secara anggaran tidak ada isu, seharusnya ini bisa segera dieksekusi,” tandasnya.

Baca juga : Persib Awards: Kiper Teja Pemain Terbaik, Gol Febri Paling Ok

Yuke menilai, lambatnya pengerjaan karena fokus Gubernur DKI Anies Baswedan tidak lagi ke Jakarta. Yuke berjanji akan mengawasi proyek turap Kali Mampang.

“Nanti saya akan cek ke Wali Kota dan dinas terkait mengenai hal ini,” imbuhnya.  [OSP]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.