Dark/Light Mode

Liga Inggris

Remuk, Man United Sudah 81 Kali Kebobolan Musim Ini

Rabu, 8 Mei 2024 05:42 WIB
Pelatih Man United, Erik ten Hag. (Foto : ist)
Pelatih Man United, Erik ten Hag. (Foto : ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Peluang Manchester United (MU) tembus zona Eropa semakin tipis, setelah ditumbangkan Crystal Palace 0-4 pada pekan ke-36 Liga Primer Inggris di Stadion Selhurst Park, London, Selasa (7/5) dini hari kemarin.

Ini menjadi rekor kebobolan terbanyak sepanjang sejarah Setan Merah. Empat gol Crystal Palace disumbangkan Michael Olise dengan mencetak dua gol.

Baca juga : Hasil Liga Inggris: Man United Babak Belur Dihajar Crystal Palace

Sedangkan, Jean-Philippe Mateta dan Tyrick Mitchell masing-masing satu gol. Akibat kekalahan tersebut, MU turun ke peringkat ke-8 klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan 54 poin dari 35 pertandingan.

Sedangkan Crystal Palace menempati posisi 14 dengan 43 poin dari 36 laga, demikian catatan Premier League. Menyusul kekalahan tersebut, MU menorehkan rekor kebobolan terbanyak sepanjang sejarah klub Setan Merah.

Baca juga : Liverpool Vs Tottenham Hotspurs, Benteng Si Merah Rapuh

Musim ini mereka kebobolan 81 gol di semua kompetisi yang rekor terburuk klub sejak musim 1976/1977.

Pelatih MU Erik ten Hag yang bertanggung jawab atas penampilan buruk tersebut, bersikeras masih menjadi orang yang tepat untuk mengubah nasib klub.

Baca juga : Man City Vs Wolverhampton: 4 Kelok Lagi, Erling!

Pada masa kepelatihan Ten Hag, kekalahan telak yang terjadi di Selhurst Park tersebut bukan pertama kalinya. MU sempat kalah kalah 0-4 di kandang Brentford, kalah 0-7 dari Liverpool dan takluk 3-6 saat bertandang ke Manchester City pada musim pertamanya sebagai pelatih.

Ten Hag menyatakan, perubahan struktural yang sedang berlangsung di Old Trafford sejak miliarder Inggris Jim Ratcliffe membeli saham dan mengambil alih kendali klub awal tahun ini, tidak sesuai keinginannya. 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.