Dark/Light Mode

Dinkes DKI Buka Lowongan Tracer Covid, 14 Agustus Langsung Kerja

Selasa, 10 Agustus 2021 20:30 WIB
Swab test Covid-19?Ilustrasi (Foto: Randy Tri Kurniawan/RM)
Swab test Covid-19?Ilustrasi (Foto: Randy Tri Kurniawan/RM)

RM.id  Rakyat Merdeka - Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta melakukan rekrutmen untuk tracer Covid-19 Posko Satgas Kelurahan Gelombang Kedua. Yang lolos dalam rekrutmen ini akan langsung kerja. 

Periode pendaftaran dan ujian tertulis dilakukan 10 sampai 12 Agustus 2021. Pendaftaran dilakukan melalui tautan dinkes.jakarta.go.id/berita/layanan/rekrutmen.

Baca juga : Kena Diabetes Gara-gara Covid, Emang Bisa Ya?

Kepala Seksi Surveilans Epidemiologi dan Imunisasi Dinkes DKI Jakarta Ngabila Salama mengatakan, target tracer Covid-19 Posko Satgas Kelurahan sebanyak 534 orang. Jumlah ini mengacu pada dua tracer setiap kelurahan.

"Saat ini sudah ada 300 tracer dari target 534 tracer. Setiap kelurahan dua orang tracer. Jadi, rekrutmen gelombang kedua ini untuk memenuhi kekurangan sebanyak 234 tracer," ujarnya, Selasa (10/8), seperti dikutip Berita Jakarta.

Baca juga : Wapres: Penanganan Covid-19 Butuh Ekstra Kerja Keras

Ngabila menjelaskan, sekitar 200 orang telah mendaftarkan diri sebagai tracer Covid-19 Posko Satgas Kelurahan sejak dibuka pagi tadi. Pengumuman yang lulus akan dilakukan pada 13 Agustus 2021. “Keesokan harinya atau mulai 14 Agustus (langsung kerja) hingga berakhir masa kontrak pada Desember 2021," tandasnya.

Berikut syarat pendaftar tracer Covid-19 Posko Satgas Kelurahan:

Baca juga : Bank DKI Buka Sentra Vaksinasi Covid Lewat Aplikasi JAKI

1. Pendidikan minimal D3 kesehatan
2. Diutamakan memiliki pengalaman melakukan tracing (dibuktikan dengan sertifikat atau surat keterangan)
3. Pernah mengikuti pelatihan (optional)
4. Bersedia bekerja di wilayah DKI Jakarta
5. Tidak terlibat project tracing dari instansi manapun
6. Berusia 20-40 tahun
7. Sehat jasmani dan rohani, tidak memiliki komorbid penyakit
8. Memiliki BPJS Kesehatan yang aktif
9. Sudah divaksin COVID-19
10. Bersedia dikontrak sampai masa yang sudah ditentukan. [USU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.