Dark/Light Mode

THR Datang, Jangan Lupa Bayar Utang

Minggu, 26 Mei 2019 07:58 WIB
Foto: Istimewa
Foto: Istimewa

RM.id  Rakyat Merdeka - Tunjangan Hari Raya (THR) untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS), anggota Polri, TNI dan pejabat negara dan pensiunan telah dicairkan pemerintah secara serentak pada 24 Mei 2019.  Sebagian karyawan swasta, juga sudah menerimanya.

Biasanya, kalau THR sudah di tangan, banyak ide belanja berputar di kepala. Kalau sudah begini, kita harus hati-hati, agar tak kebablasan. Jangan sampai, kewajiban pada yang berhak tidak tertunaikan, utang lama tak terbayar, dan malah menumpuk utang baru.

Agar ini tak terjadi, mari simak tips bijak mengelola THR dari Kepala Program Studi Manajemen Unika Atma Jaya, Christiana Fara Dharmastuti berikut ini:

1. Alokasikan THR Untuk Mereka Yang Berhak

Baca juga : Jangan Ada Lagi Korban Kerusuhan

Prioritaskan untuk membayar kewajiban misalnya zakat penghasilan, zakat fitrah, atau untuk orang-orang yang harus diberikan haknya seperti orangtua dan mereka yang menjadi tanggung jawab kita seperti pembantu rumah tangga, sopir, dan pegawai.

2. Bayar Utang

Usai menerima THR, jangan lupa bayar utang dan tunggakan yang ada. Terutama, utang yang sifatnya tidak tetap seperti tagihan kartu kredit, pinjaman online, maupun pinjaman lain yang berbunga tinggi.

3. Kebutuhan Lebaran

Baca juga : Kantongi Dalang Kerusuhan, Wiranto Sebut Ada Preman Bayaran

Selalu gunakan prinsip belanja cerdas, saat membeli kebutuhan Lebaran seperti pakaian, makanan, dan minuman. Utamakan selalu belanja barang yang merupakan kebutuhan, bukan keinginan. Manfaatkan promosi dan diskon. Tak ada salahnya juga belanja online, karena biasanya cenderung lebih murah.

4. Ongkos Mudik

Perhitungkan dengan baik seluruh biaya transportasi, akomodasi, dan juga konsumsi selama perjalanan mudik. Akan lebih baik jika Anda membeli tiket dari jauh-jauh hari karena lebih murah. Selain itu, Anda pun bisa memanfaatkan program mudik gratis yang banyak digelar berbagai instansi, untuk menghemat pengeluaran.

5. Siapkan Dana Cadangan

Baca juga : Pertamina Gelar Pangan Murah di Pangandaran

THR sebagai tambahan pemasukan, bisa menjadi kesempatan baik untuk menambah dana cadangan yang dapat menjadi investasi atau tabungan masa depan. Dana yang dialokasikan, sebaiknya minimal 10 persen.

Lalu, bagaimana bila penerimaan THR tidak mencukupi kebutuhan? Jika itu terjadi, maka inilah saatnya untuk lebih selektif dalam pengeluaran, serta berkreasi dalam menambah pemasukan. Semisal menerima pesanan kue, berjualan pakaian, atau apa saja yang sesuai dengan minat dan kemampuan Anda. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :