Dark/Light Mode

Jangan Rusak Persaudaraan

Sabtu, 6 April 2019 06:44 WIB
KIKI ISWARA DARMAYANA
KIKI ISWARA DARMAYANA

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemilu makin dekat. Sepuluh hari lagi, tepatnya Rabu, 17 April 2019 pemungutan suara akan dilakukan. Kita berharap semua pihak menahan diri, untuk tidak mengeluarkan pernyataan-pernyataan yang bisa membuat panas situasi politik.

Kita juga berharap peserta Pemilu dan para pendukungnya tidak medelegitimasi KPU (Komisi Pemilihan Umum) sebagai penyelenggara Pemilu serentak. Ayo kita bersama-sama Bawaslu (Badan Pengawas Pemilihan Umum) mengawasi dengan cermat jalannya pesta demokrasi.

Di sini partisipasi masyarakat sipil sangat diharapkan untuk mengawal Pemilu. Sebab, hanya dengan pengawalan yang ketat, kualitas Pemilu akan meningkat.

Baca juga : Kampanye Cerdas

Kita juga berharap tingkat partisipasi masyarakat dalam Pilpres dan Pileg serentak lebih tinggi dari Pemilu sebelumnya. Jadi sudah saatnya KPU lebih aktif mengingatkan masyarakat supaya datang ke TPS (Tempat Pemungutan Suara).

Sosialisasi Pemilu hendaknya dilakukan lebih masif, baik melalui media mainstream atau arus utama maupun media sosial. Ini penting untuk mengurangi angka Golput.

Mereka-mereka yang apatis terhadap politik perlu disadarkan dan diingatkan bahwa ikut Pemilu itu sangat penting dan akan menentukan nasib bangsa dan negara ini ke depan.

Baca juga : Ayo Stop Caci Maki

Kita juga berharap KPU terus menerus memberikan penyuluhan ke masyarakat bahwa Pemilu itu adalah pesta demokrasi. Karena namanya pesta, maka rakyat mesti bisa mengikutinya dengan riang gembira.

Suasana penuh kegembiraan harus diciptakan. Berangkat ke TPS mestinya jadi sesuatu yang menyenangkan, bukan menakutkan.

Suasana saling curiga atau tidak saling tegur antar keluarga, tetangga atau teman selama dua tiga bulan terakhir, sudah saatnya diakhiri.

Baca juga : OTT KPK Lagi

Sekali lagi, karena Pemilu itu adalah pesta demokrasi, maka ini tidak boleh merusak persaudaraan. Kita boleh berbeda-beda pilihan, tapi itu tak boleh jadi benih pentengkaran.

Karena itu, di sisa masa kampanye yang tinggal sepekan lagi kita berharap tak ada lagi saling cerca, caci maki atau saling menjelekkan pribadi antar sesama peserta Pemilu.

Mari bersama-sama kita turunkan tensi politik demi terciptanya suasana damai menjelang Pemilu 17 April 2019. ***

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.