Dark/Light Mode

Kepala Daerah Dan Menteri Yang Sukses Memimpin Lebih Dijagokan, Airlangga Dan Ganjar Favorit

Rabu, 1 Desember 2021 15:07 WIB
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (Foto: Istimewa)
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Hasil survei Citra Nusantara Network (CNN) menyebutkan, mayoritas publik lebih menjagokan kepala daerah dan menteri yang sukses memimpin, dalam memilih sosok yang dijagokan sebagai Capres 2024. Persentasenya mencapai angka 30,9 persen.

Baru setelah itu, kader partai politik yang mempunyai kekuatan politik dan pengaruh politik yang tinggi dengan angka 12,8 persen. Disusul kalangan militer/Polri 30,2 persen dan kalangan profesional yang mempunyai modal sosial dan finansial kuat dengan angka 17,2 persen. Yang tidak memilih, ada 8,9 persen.

Survey yang melibatkan 2.010 responden itu  mengungkap, kinerja dan prestasi tokoh berbanding lurus dengan preferensi publik dalam memilih sosok presiden 2024.

Baca juga : Yang Dukung Lebih Banyak, Yang Nolak Semakin Sedikit

Latar belakang inilah yang kemudian mencuatkan nama Airlangga Hartarto, sebagai peraih elektabilitas tertinggi dengan angka 18,4 persen.

"Kinerja dan prestasi Airlangga dalam menjalankan tugasnya sebagai Ketua penanggulangan Covid 19 dan pemulihan ekonomi, memberikan dampak yang positif terhadap kehidupan sosial ekonomi masyarakat di saat pandemi," kata Chief Koordinator Peneliti CNN, Dwi Harini dalam hasil survei yang dirilis pada Selasa (30/11).

Di bawah Airlangga, terdapat nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Dia rajin turun ke bawah langsung, melakukan penanggulangan Covid-19 dan mengawal kerja-kerja program Pemprov Jateng.

Baca juga : Kemhan Kini Lebih Transparan Dan Terbuka

Kerja-kerja relawan Ganjar Pranowo for President yang banyak di-upload di media sosial, melejitkan angka elektabiliatas Ganjar menjadi 18,1 persen.

Sementara Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto yang kini menjabat Menteri Pertahanan, masih menjadi pilihan loyalis Partai Gerindra dengan tingkat keterpilihan 14,7 persen.

"Ini juga modal yang sangat cukup bagi Prabowo, karena relawan Prabowo belum bergerak. Prabowo belum turun ke bawah. Dia sibuk dengan tugasnya sebagai Menhan," jelas Dwi Harini.

Baca juga : Pengamat Ingatkan, Relawan Jangan Seperti Makelar Politik

"Yang menarik, Sri Mulyani juga dianggap punya peran besar dalam menjaga stabilitas ekonomi nasional. Sehingga, publik cukup tertarik menjagokannya sebagai calon presiden di Pilpres 2024," pungkasnya.  [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.