Dark/Light Mode

Wapres Sebut Indonesia Kebal Resesi Karena Doa Wali

Resesi Itu Prediksi Manusia, Urusan Rezeki Allah Yang Atur

Sabtu, 26 November 2022 06:30 WIB
Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin dalam pidatonya di Peringatan Maulid ke-18 Pondok Pesantren Al-Jauhari Garut, Kamis (24/11). (Foto: Instagram @kyai_marufamin).
Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin dalam pidatonya di Peringatan Maulid ke-18 Pondok Pesantren Al-Jauhari Garut, Kamis (24/11). (Foto: Instagram @kyai_marufamin).

RM.id  Rakyat Merdeka - Kondisi perekonomian Indonesia tidak jatuh seperti negara-negara lain. Salah satu faktornya karena banyak wali atau alim ulama yang kerap berdoa dan wirid.

Demikian dikatakan Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin dalam pidatonya di Peringatan Maulid ke-18 Pondok Pesantren Al-Jauhari Garut yang disiarkan di kanal YouTube Wakil Presiden RI, Kamis (24/11).

“Indonesia kok heran, yang lain pada jatuh. Di Indonesia banyak walinya, Insya Allah banyak doanya, banyak wiridnya, di sini banyak, sehingga oleh Allah diberikan langkah-langkah yang tepat,” kata Ma’ruf.

Baca juga : Persija Mulai Berbenah Hadapi Persib Bandung

Ma’ruf menjelaskan, banyak negara-negara di dunia kondisi ekonominya mengalami resesi dan berguguran. Dia mencontohkan lonjakan inflasi di negara lain saat ini berada di angka rentang 7 hingga 15 persen.

Namun, kata dia, Indonesia tidak mengalami resesi sampai saat ini. Bahkan, kata dia, angka ekonomi Indonesia tumbuh hingga di atas 5 persen. Sementara angka inflasi Indonesia tergolong masih terken­dali di sekitar angka 5 persen.

Alhamdulillah melalui usaha yang kuat, melalui pemilihan dan langkah yang tepat sekarang, tentu saja dengan perto­longan Allah, Indonesia tidak termasuk yang terkena resesi itu,” puji dia.

Baca juga : 4 Laga Ke Depan, Bali United Tanpa Irfan Jaya Dan Rahmat

Tak hanya itu, mantan ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) ini juga bersyukur, Indonesia bisa menghadapi pan­demi Covid-19 dua tahun belakangan ini dengan baik. Padahal, kata dia, banyak negara-negara lain yang ekonominya hancur imbas pandemi Covid-19.

“Kata Rasulullah, istainbillah minta tolong kepada Allah, tapi jangan hanya minta, tapi juga jangan lemah. Dua hal ini kita lakukan, minta tolong ke Allah, jangan lemah,” imbuhnya.

Maruf menegaskan ini merupakan pedoman umat Islam dalam menghadapi krisis dan kesulitan. Selain itu, kata dia, hal tersebut juga sebagai pedoman dalam berjuang dan bergerak.

Baca juga : Kembali Ke Puncak, Laskar Sape Kerrab Dilarang Jumawa

Akun @Suherni364 sependapat dengan Wapres KH Maruf Amin bahwa resesi itu prediksi manusia. Kata dia, selama masih ada para wali Allah, ulama kharismatik & pendakwah handal, hakikatnya Allah adalah pengendali rejeki yang hakiki.

“Pengaruh doa dan wirid wali terhadap kondisi ekonomi Indonesia pada resesi 2023,” ujar @Fahrozzyerzha.

Akun @Setiawan1999 mengajak masyarakat untuk memperbanyak doa dan percaya pada Tuhan agar Indonesia bisa luput dari resesi. Untuk urusan ini, @erickk_004 mengaku setuju dengan state­men Wapres tersebut.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.