Dark/Light Mode

Sekbernya Mau Diresmikan

Prabowo-Cak Imin Jadi Ke Pelaminan?

Rabu, 18 Januari 2023 07:25 WIB
Ketua Partai Gerindra, Prabowo Subianto dan Ketua Umum PKB, Abdul Muhaimin Iskandar. (Foto: Antara)
Ketua Partai Gerindra, Prabowo Subianto dan Ketua Umum PKB, Abdul Muhaimin Iskandar. (Foto: Antara)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sekretariat Bersama (Sekber) antara Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) akan diresmikan di Jakarta, pada Senin (23/1). Ini, menegaskan, koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR) akan tetap terjalin di Pemilu 2024.

“Duet Prabowo-Cak Imin menjadi keniscayaan. Tentu kita berharap itu. Tapi semua itu menjadi keputusan pregoratif antar Ketum,” ujar Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB, Daniel Johan, kepada Rakyat Merdeka, belum lama ini.

Baca juga : Syahrini, Makin Rajin Pamer Momen Kemesraan

Daniel menceritakan, uru­san jagoan Pilpres 2024 se­cara musyawarah dirumuskan Ketua Partai Gerindra, Prabowo Subianto dan Ketua Umum PKB, Abdul Muhaimin Iskandar alias Cak Imin. Namun, secara kepartaian, PKB sangat mendo­rong agar ketumnya bisa berkon­testasi di Pilpres 2024.

Bahkan, katanya, skuad PKB bersemangat menjadikan Cak Imin sebagai Capres. Namun, tetap sangat rasional dan melihat peluang Wakil Ketua DPR itu men­jadi Cawapres Prabowo di pesta demokrasi mendatang. Pasalnya, kedua partai ini sudah sangat padu baik di pusat hingga di daerah.

Baca juga : Sandi Berbinar-binar

Seandainya nanti diumumkan posisi Capres-Cawapres itu menduetkan Prabowo-Cak Imin, tetap membuat kader Bintang Sembilan semakin bersemangatmenyambut Pemilu 2024. Semangat memenangkan seluruh kontestan di Pemilu Legislatif juga di Pemilu Presiden.

“Iya, ini akan semakin meng­gelorakan kekuatan partai di tingkat akar rumput untuk bergerak bersama, koalisi ini akan menjadi jawaban dan harapan untuk kemenangan rakyat,” semangatnya.

Baca juga : Prabowo Kesedot Anies

Vokalis PKB di Senayan ini juga menyebut rekomendasi Ijtima’ Ulama Nusantara yang digelar 13-14 Januari 2023. Hasilnya, para kiai dan ulama mem­berikan mandat kepada Cak Imin dalam menentukan arah politik partai hingga kepemimpinan nasional 2024. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.