Dark/Light Mode

Ada Kafe Hening Dalam Perpustakaan Umum Kota Salatiga

Senin, 3 Juli 2023 13:44 WIB
Kepala Perpustakaan Nasional Muhammad Syarif Bando (Foto: Dok. Perpusnas)
Kepala Perpustakaan Nasional Muhammad Syarif Bando (Foto: Dok. Perpusnas)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ada yang menarik di dalam Gedung Layanan Perpustakaan Umum Daerah Kota Salatiga yang diresmikan Pj Wali Kota Salatiga Sinoeng Noegroho Rachmadi dan Kepala Perpustakaan Nasional (Perpusnas) Muhammad Syarif Bando, Senin (3/7). Di dalamnya ada tempat yang diberi nama Kafe Hening. Para barista di kafe ini merupakan penyandang bisu-tuli.

Kafe Hening Salatiga adalah bentuk aktualisasi dari kelas literasi dalam program Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial (TPBIS) yang digawangi Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Salatiga dengan melibatkan Komunitas Sahabat Tuli. Para konsumen yang ingin memesan kopi harus menggunakan simbol-simbol isyarat yang dipasang di atas meja. Inilah yang menjadi daya tarik tersendiri.

Kafe yang terbentuk sejak November 2022 ini kini menjadi bagian dari Perpustakaan Umum Daerah Salatiga. Bagi penyandang disabilitas bisu-tuli, kafe ini menjadi wadah untuk bersosialisasi, berkreasi, dan peningkatan kesejahteraan mandiri.

Pj Wali Kota Salatiga Sinoeng Noegroho Rachmadi mengatakan, selain keberadaan Kafe Hening, Perpustakaan Umum Kota Salatiga juga menghadirkan inovasi program unggulan untuk anak usia dini yang disebut SINISA (literasi dini Salatiga).

Baca juga : OSO: Kebersamaan Dan Toleransi Semakin Indah

“Wujud dari SINISA adalah buku-buku bacaan untuk anak usia balita dan diberikan gratis kepada anak-anak usia dini sebagai buku pertama. Ini merupakan upaya untuk mendukung terciptanya keluarga literasi di Kota Salatiga,” ucapnya, seperti keterangan yang diterima redaksi, Senin (3/7).

Buku SINISA memuat aspek kecerdasan yang meliputi linguistik (verbal), logika matematika, kecerdasan spasial (ruangan), kecerdasan kinestetik (fisik dan gerak), dan kecerdasan musikal, kecerdasan interpersonal, dan kecerdasan intrapersonal (dalam diri).

Inovasi program SINISA mendapat dukungan penuh Kepala Perpusnas Muhammad Syarif Bando. Kata dia, niat dan upaya yang dilakukan Pemkot Salatiga sudah semestinya mengingat tugas mencerdaskan anak bangsa sudah tertulis dalam amanah UUD 1945.

“Tantangan kita saat ini adalah era digital. Karena ketika tugas pendidikan diberikan dan siswa diminta untuk mencari referensi dari Google. Maka, proses berpikir seakan-akan sudah selesai, cukup internet saja yang menjawab,” jelas Syarif Bando.

Baca juga : Sistem Rujukan Berjenjang Dorong Percepatan Penurunan Angka Stunting

Tidak heran jika kemudian Google mengadakan survei, yang hasilnya diketahui bahwa rata-rata anak Indonesia sanggup bermain internet selama 7 jam sehari. “Ini tentu bukan kemajuan, melainkan kemunduran,” tegasnya.

Pada kesempatan yang sama, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Kantor Regional 3 Wilayah Jawa Tengah dan DI Yogyakarta ikut membentuk Pusat Informasi Keuangan Terpadu di Kota Salatiga sebagai dukungan literasi dan bagian dari ekosistem keuangan inklusi. Program ini diinisiasi Tim Percepatan Keuangan Daerah, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, dan Bunda Literasi Kota Salatiga.

“Ada tiga kelompok yang disasar, yakni kelompok perempuan, pelajar, dan pelaku UMKM,” ujar Kepala OJK Regional 3 Sumarjono.

Pusat Informasi Keuangan Terpadu yang dibentuk, tambah Sumarjono, berkontribusi pada peningkatan pemahaman mengenai produk dan layanan jasa keuangan yang meliputi perencanaan keuangan, waspada investasi, hingga pinjaman online (pinjol).

Baca juga : PSSI Cuci Otak Pengawas Pertandingan Kompetisi Sepakbola

Sumarjono menjanjikan memuat turunan program seperti Financial Literacy Day, Perempuan Cakap Literasi Keuangan dan Remaja Penggerak Literasi Keuangan, serta Program Edukasi Keuangan bagi Pelaku UMKM. Ia beralasan di Jawa Tengah tengah terjadi ketimpangan (gap) antara tingkat literasi keuangan dengan inklusi keuangan. Jika ini tidak diatasi bakal muncul permasalahan, seperti maraknya pinjol dan investasi ilegal.

“Ini kami lakukan semata-mata untuk menggerakkan ekonomi daerah dan mendukung Indeks Peningkatan Literasi Masyarakat,” tambahnya.

Keterlibatan bunda literasi dalam program yang diusung OJK pun disinggung sebagai bentuk terobosan serta mempercepat diseminasi informasi karena bisa mengoptimalkan peran ibu-ibu PKK. Kota Salatiga menjadi kota pertama yang ditunjuk untuk pembentukan Pusat Informasi Keuangan Terpadu di Jawa Tengah.

Pameran Buku dan Expo Literasi Kota Salatiga digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-1.273 Kota Salatiga. Pameran ini diramaikan dengan berbagai produk UMKM, aneka wokshop, dan hiburan musik. Selain itu, juga dipamerkan sejumlah produk dari penyandang disabilitas.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.