Dark/Light Mode

Pengguna Terus Meningkat, Program Konversi Motor Listrik Hadir Di Surabaya

Sabtu, 12 Agustus 2023 14:48 WIB
Masyarakat menyaksikan proses konversi motor listrik, dalam acara Sosialisasi Konversi Motor Listrik yang digelar Kementerian ESDM, di parkiran Grand City Mall, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (12/8). (Foto: Istimewa)
Masyarakat menyaksikan proses konversi motor listrik, dalam acara Sosialisasi Konversi Motor Listrik yang digelar Kementerian ESDM, di parkiran Grand City Mall, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (12/8). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Masyarakat Jawa Timur tidak perlu khawatir lagi mencari informasi terkait program motor listrik.

Pasalnya, Surabaya terpilih sebagai kota kedua yang akan menggelar sosialisasi dan demo oleh bengkel konversi motor listrik.

Baca juga : Pengamat: Program Perahu Listrik Ganjar Layak Diterapkan Secara Nasional

Pemilihan kota Surabaya ini berdasarkan tingginya pemakai motor listrik di wilayah Jawa Timur.

"Kami yakin minat masyarakat Surabaya akan program ini sangat tinggi. Apalagi didukung Data Badan Pusat Statik (BPS) menunjukkan Provinsi Jawa Timur tercatat sebagai pemilik motor listrik terbanyak di Indonesia," kata Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik, dan Kerja Sama (KLIK) Kementerian ESDM Agung Pribadi di Jakarta, Sabtu (12/8).

Baca juga : Perhimpunan Rakyat Progresif Berkibar Di Sumatera Barat

Berdasarkan data BPS tahun 2022, jumlah sepeda motor tercatat mencapai 20.740.868 unit, atau provinsi yang dengan sepeda motor tertinggi di Indonesia.

Agung merinci, masyarakat Surabaya yang ingin mengetahui banyak terkait program ini bisa mendatangi langsung ke Grand Mall Surabaya.

Baca juga : Pj Heru Serahkan 186 Motor Listrik Buat Dinas Petugas Dishub Jakarta

"Silakan hadir langsung ke Lapangan parkir Grand City Mall Surabaya hari ini. Di situ akan dijelaskan info lengkap seputar program konversi motlis disertai demo proses konversi dan bengkel yang mengerjakan," jelasnya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.