Dark/Light Mode

DMI IPB 2023, Komunikasi Efektif Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat Buleleng

Rabu, 8 November 2023 12:22 WIB
FEMA IPB menyelenggarakan program Dosen Mengabdi Inovasi (DMI) di Kelurahan Kampung Kajanan, Buleleng, Provinsi Bali. (Foto: Istimewa)
FEMA IPB menyelenggarakan program Dosen Mengabdi Inovasi (DMI) di Kelurahan Kampung Kajanan, Buleleng, Provinsi Bali. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Fakultas Ekologi Manusia Institut Pertanian Bogor (FEMA IPB) menyelenggarakan program Dosen Mengabdi Inovasi (DMI) di Kelurahan Kampung Kajanan, Buleleng, Provinsi Bali pada 3-4 November 2023 lalu.

Kegiatan yang menyasar organisasi Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK), lembaga dan perangkat desa maupun tokoh masyarakat setempat bermaksud memberi literasi sekaligus mendorong terlaksananya komunikasi yang efektif antar pihak dan lembaga untuk meningkatkan kesejahteraan bersama.

“Komunikasi efektif dan sinergi antar lembaga serta berbagai pihak di lingkungan keluarga, organisasi PKK, internal dan eksternal kelurahan meningkatkan kesejahteraan warga,” jelas Ketua Tim DMI IPB, Dr. Ir. Siti Amanah, MSc bersama anggota tim.

Kegiatan ini dikoordinatori Siti Amanah, dan anggota tim Titania Aulia, serta Yayuk F. Baliwati, dosen dari Fakultas Ekologi Manusia IPB University, belum lama ini di kantor Kelurahan Kampung Kajanan.

Siti Aminah mengatakan, perlu dibangun kesadaran warga mengenai urgensi komunikasi efektif dengan kesamaan makna di antara semua pihak untuk meningkatkan kualitas hidup.

Baca juga : IWAPI Jaktim Ingatkan Masyarakat Waspadai Investasi Bodong

"Bila komunikasi dan sinergi diabaikan, berpotensi menimbulkan perbedaan persepsi bahkan juga dapat memicu konflik," ujarnya dalam keterangannya, Rabu (8/11/2023).

Atas alasan tersebut Tim DMI IPB didukung Direktorat Pengabdian Masyarakat Agromaritim IPB University bermitra dengan organisasi PKK dan perangkat kelurahan berupaya untuk menularkan kecakapan berkomunikasi yang baik kepada warga lainnya.

Siti Amanah menjelaskan, konsep diri sangat penting dalam mengembangkan komunikasi antar manusia. Sebagai salah satu stimulus kemampuan berkomunikasi pada kader PKK, perangkat kelurahan serta warga diajak melakukan permainan Broken Square dengan membuat lima kelompok.

Fokus dari tujuan permainan ini yaitu para anggota kelompok diharapkan dapat menyusun potongan kertas secara acak untuk digabungkan dan membentuk sebuah persegi.

Dalam proses pembuatan persegi tersebut para anggota kelompok akan mengasah skill komunikasi melalui diskusi untuk menghasilkan satu hasil yang sama dan demi kepentingan bersama.

Baca juga : Raih TOP Social Media Award 2023, Mowilex Tingkatkan Layanan Digital

Di sisi lain pemahaman mengenai pola makan dengan menu Beragam, Bergizi, Seimbang, dan Aman (B2SA) dalam bentuk porsimetris kreasi Dr. Yayuk Baliwati, dipromosikan kepada partisipan DMI oleh drg. Eliz Khalishah.

Selain memaparkan B2SA, Eliz Khalishah juga mendemontrasikan cara membaca porsimetris B2SA.

Tujuan dari materi ini untuk memberikan pemahaman terhadap peserta akan pentingnya mengonsumsi dan mengatur pola serta porsi makanan yang dipenuhi oleh makanan penuh gizi sesuai kebutuhan tubuh.

B2SA merupakan aneka ragam bahan pangan yang bersumber dari karbohidrat, protein, maupun vitamin dan mineral. Apabila dikonsumsi dalam jumlah seimbang dapat memenuhi kecukupan gizi yang dianjurkan dan tidak tercemar bahan berbahaya yang merugikan kesehatan.

Lurah Kelurahan Kajanan, I Ketut Sudarsana, menyambut baik kegiatan DMI IPB 2023.

Baca juga : IPMG Komit Kurangi Degradasi Alam dengan Lakukan Penanaman Mangrove

Terkait komunikasi efektif, I Ketut Sudarsana menjelaskan menjadi bagian dari sebuah kepemimpinan dan itu tercermin dari sebuah semboyan Ing Ngarso Sung Tulodo Ing Madyo Mangun Karso Tut Wuri Handayani yang dikemukakan oleh Ki Hajar Dewantara, artinya bahwa seorang pemimpin harus dapat memberikan teladan yang baik bagi pengikut maupun masyarakat sekitarnya.

Ketut Sudarsana berharap warga Kelurahan Kampung Kajanan dapat mengadaptasi diri sebagai warga yang baik dan berguna untuk sekitar dalam kehidupan sehari-hari.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.