Dark/Light Mode

RBUI Lauching Program Rumah Sehat Keliling

Minggu, 10 Desember 2023 19:29 WIB
Relawan Prabowo Rabu Biru untuk Indonesia RBUI melaunching program Rumah Sehat Keliling Rabu Biru, di kawasan Cilincing, Koja, dan Kelapa Gading Cikojing, Jakarta, Minggu (10/12/2023). Foto: Istimewa
Relawan Prabowo Rabu Biru untuk Indonesia RBUI melaunching program Rumah Sehat Keliling Rabu Biru, di kawasan Cilincing, Koja, dan Kelapa Gading Cikojing, Jakarta, Minggu (10/12/2023). Foto: Istimewa

RM.id  Rakyat Merdeka - Relawan Prabowo Rabu Biru untuk Indonesia (RBUI) melaunching program Rumah Sehat Keliling Rabu Biru, di kawasan Cilincing, Koja, dan Kelapa Gading (Cikojing), Jakarta, Minggu (10/12/2023). Dua unit mobil, disulap menjadi tempat pelayanan kesehatan.

"Hari ini kita melayani 100 warga, di dalam mobil ini sudah tersedia dokter, nakes dan juga peralatan pemeriksaan kesehatan," ujar Ketum RBUI, Henny Daeng Parani.

Sang Ketum berharap, konsep membantu penanganan kesehatan rakyat ini diharapkan bisa diterapkan Prabowo-Gibran jika menang di Pilpres 2024.

Program ini, dianggap efektif mencegah penyakit sekaligus penanganan stunting di masyarakat. Henny berharap, program ini dapat membantu mengatasi masalah kesehatan masyarakat.

Baca juga : Repnas Launching Program 2 Juta Pengusaha Dan 10 Juta Lapangan Kerja

Misalnya, memudahkan warga dalam melakukan pemeriksaan tekanan darah, asam urat, kadar gula darah, kolesterol dan beberapa pemeriksaan lain.

“Pada rentang dua bulan ke depan, pemeriksaan kesehatan RBUI akan menyasar 48 titik di sepanjang area Jabodetabek. Warga mana pun boleh memanfaatkan pemeriksaan kesehatan dan konsultasi dari tim medis melalui mobil sehat keliling ini,” semangatnya.

Ke depan, RBUI akan memperluas cakupan dengan konsep yang sama dengan menggunakan mobil sehat keliling, pemeriksaan kesehatan dan konsultasi dokter hingga ke Pantura, Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur.

“Ada pun sumber dana bakti sosial sepenuhnya disumbangkan dari para relawan RBUI berhati mulia yang memiliki rasa kebersamaan dan solidaritas tinggi terhadap sesama,” pungkasnya.

Baca juga : PLN UIP JBB Gelar Program Taman Landak dan Pencegahan Stunting di Cilincing

Penasihat RBUI, Roy Maningkas menyambut baik program kesehatan ini. Baginya, Rumah Sehat Keliling Rabu Biru adalah bentuk nyata program Asta Cita keempat yang diusung pasangan Prabowo-Gibran di bidang kesehatan.

Menurut Roy Maningkas, relawan RBUI akan fokus pada pemberdayaan kesehatan masyarakat, penanganan stunting seperti pemeriksaan dan pemberian vitamin, hingga makanan bergizi kepada ibu hamil.

Pesannya, program ini bagian penting menyambut Indonesia Emas 2045 dengan memanfaatkan bonus demografi agar masyarakat sehat dan produktif. Ini, akan berdampak pada perekonomian dan kesejahteraan rakyat.

"Kami melakukan kerja sama dengan pihak independen selama 6 bulan. Melaksanakan pemeriksaan kolesterol untuk masyarakat Jabodetabek dengan sampling hampir 200 ribu orang. Untuk pengidap kolesterol, totalnya di atas ambang normal, tentu ini mengkhawatirkan," katanya.

Baca juga : Program SMILE Kembali Meraih Sertifikat RSPO Tahun Ketiga

Roy maningkas menjelaskan, RBUI juga fokus pada kesehatan preventif. Yakni, pertama, membantu Pemerintah dari fokus penanganan kuratif menjadi preventif.

Kedua, pencegahan stunting dengan cara pemeriksaan ibu hamil dari masa kandungan, menghilangkan faktor risiko pada ibu hamil, penambahan gizi bagi ibu hamil dan menyusui serta penguatan gizi anak hingga 1000 hari kehidupan.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.