Dark/Light Mode

Tunggu Lampu Hijau Dari Mesir

Prabowo: TNI Siap Kirim Kapal Rumah Sakit Ke Palestina

Sabtu, 4 November 2023 13:16 WIB
Menhan Prabowo Subianto (tengah) kanan saat mendampingi Presiden Jokowi melepas bantuan kemanusiaan tahap pertama untuk Palestina di Lanud Halim Perdanakusumah, Jakarta, Sabtu (4/7/2023). (Foto: dok. Kemhan)
Menhan Prabowo Subianto (tengah) kanan saat mendampingi Presiden Jokowi melepas bantuan kemanusiaan tahap pertama untuk Palestina di Lanud Halim Perdanakusumah, Jakarta, Sabtu (4/7/2023). (Foto: dok. Kemhan)

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menegaskan, TNI siap mengirim kapal rumah sakit ke Palestina, untuk stand by di sana dan membantu para korban perang Israel-Palestina di Gaza. "Begitu Mesir izinkan, kita akan kirim," kata Prabowo, usai mendampingi Presiden Jokowi melepas bantuan kemanusiaan Indonesia untuk Palestina di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu (4/11/2023).

Bantuan kemanusiaan yang dilepas untuk rakyat Palestina hari ini, merupakan bantuan tahap pertama. Tahap selanjutnya sedang dalam proses persiapan.  "Terus menerus, kita kirim bantuan," ujar Prabowo.

Baca juga : Dukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Ini Harapan Ulama-Kiai Para Pimpinan Ponpes

Bantuan yang dikirim telah disesuaikan dengan kebutuhan para korban perang, semisal alat medis, selimut, tenda, dan barang-barang logistik.

Baca juga : Airlangga Pamer Kader Golkar U-40 Ke Prabowo, Salah Satunya Jerry Sambuaga

Pada tahap pertama ini, Indonesia mengirimkan bantuan seberat 51,5 ton yang akan diterbangkan dengan tiga pesawat, dua di antaranya pesawat Hercules C-130 milik TNI AU menuju Mesir. Setelah itu, bantuan akan diteruskan dan didistribusikan kepada rakyat Palestina.

Penyerahan bantuan kemanusiaan tahap pertama ini disaksikan langsung oleh Duta Besar (Dubes) Palestina Zuhair Al Shun. Serta dihadiri Menteri Sekretariat Negara Pratikno, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. Juga Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit, KSAD Jenderal TNI Agus Subiyanto, KSAL Laksamana TNI Muhammad Ali, dan KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.