Dark/Light Mode

Pastikan Petani Bakal Dapat Pupuk Subsidi

Ganjar Ibaratkan Pangan Sebagai Harga Diri Bangsa

Rabu, 27 Desember 2023 21:23 WIB
Capres nomor urut 4, Ganjar Pranowo berjanji akan memberikan perhatian khusus kepada para petani. Hal ini disampaikan saat berdialog dengan petani di Sukoharjo, Jawa Tengah, Selasa (26/12/2023). Foto: Istimewa
Capres nomor urut 4, Ganjar Pranowo berjanji akan memberikan perhatian khusus kepada para petani. Hal ini disampaikan saat berdialog dengan petani di Sukoharjo, Jawa Tengah, Selasa (26/12/2023). Foto: Istimewa

RM.id  Rakyat Merdeka - Calon Presiden (Capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo berjanji akan memberikan perhatian khusus kepada para petani. Hal ini disampaikan saat berdialog dengan petani di Sukoharjo, Jawa Tengah, Selasa (26/12/2023).

Momen diskusi ini sempat diabadikan Ganjar di laman Instagram pribadinya @Ganjar_Pranowo.

Baca juga : Ganjar Pranowo Bakal Jadikan Jawa Tengah Pusat Tembakau Di Indonesia

Mantan gubernur Jawa Tengah itu mengibaratkan urusan ketersediaan pangan sebagai harga diri bangsa.

“Soal pangan memang soal harga diri bangsa. Maka petani harus mendapat perhatian yang utama,” tulis Ganjar di Instagram pribadinya @Ganjar_Pranowo yang dikutip Rabu (27/12/2023).

Baca juga : UMKM Sahabat Sandi For Ganjar Jakbar Gelar Pelatihan Sabun Cuci Piring

Ganjar mengakui bahwa seluruh daerah sedang krisis pupuk subsidi. Oleh karena itu ia berjanji akan menambah kuota pupuk bersubsidi.

"Kita juga harus menambah pabrik pembuatan pupuk bersubsidi," tambah Ganjar.

Baca juga : Makanan Dari Keluarga Diperiksa Pakai X-ray

Sebelumnya para petani di Sukoharjo mengeluh atas kurangnya stok pupuk yang mereka dapatkan.

"Bukan hanya perkara bibit berkualitas, kepastian ketersediaan pupuk terutama yang subsidi, negara harus menjamin," tegas Ganjar.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.