Dark/Light Mode

Beri Promo Ke 12 Destinasi Wisata, Jumlah Penumpang Whoosh Melonjak 30 Persen

Jumat, 10 Mei 2024 16:51 WIB
Ilustrasi penumpang kereta cepat Whoosh. Foto: KCIC
Ilustrasi penumpang kereta cepat Whoosh. Foto: KCIC

RM.id  Rakyat Merdeka - Libur panjang akhir pekan ini menjadi berkah bagi Kereta Cepat Whoosh. Jumlah penumpang melonjak hingga 30 persen, dengan lebih dari 20 ribu penumpang per hari pada Rabu dan Kamis. 

Jumlah tersebut meningkat signifikan dibandingkan masa normal yakni rata-rata sekitar 14 hingga 16 ribu penumpang per hari.

Antusiasme ini tak lepas dari promo menarik Boarding Pass yang memberikan akses masuk gratis dan diskon ke berbagai destinasi wisata di Bandung.

Penumpang cukup menunjukkan Boarding Pass tersebut untuk menikmati berbagai promo tersebut.

"Lebih dari 21 ribu penumpang Whoosh telah memanfaatkan promo ini," kata Corporate Secretary PT KCIC Eva Chairunisa dalam siaran persnya, Jumat (10/5).

Baca juga : Long Weekend, Penumpang Whoosh Naik 28 Persen, Lebih Dari 20 Ribu Tiket Ludes

Ia menjelaskan bahwa promo Boarding Pass ini berlaku untuk semua kelas perjalanan Whoosh. Penumpang cukup menunjukkan tiket mereka saat memasuki area wisata yang berpartisipasi. 

Pada momen libur ini KCIC kembali mengumumkan bahwa tiket Whoosh masih dapat dimanfaatkan untuk masuk gratis dan mendapatkan diskon di berbagai lokasi wisata di kawasan Bandung.

Ada 12 destinasi yang telah bekerjasama dengan KCIC dengan rincian sebagai berikut:

1. Free Entry dan Free Shuttle Dusun Bambu dari Stasiun Padalarang

2. Free Entry Farmhouse

Baca juga : Pendapatan Usaha Segmen Precast WSBP Melonjak 113 Persen

3. Free Entry Floating Market

4. Free Entry The Great Asia Afrika

5. Diskon 15 persen di Baker Street Resto cabang Cimandiri.

6. Free Entry Tepi Danau

7. Free Entry Tepi Kota Healing

Baca juga : KAI Angkut 11,3 Juta Penumpang Pada Triwulan I-2024, Naik 11 Persen

8. Free Entry The Lodge Maribaya & Fairy Garden Bandung

9. Diskon 20 persen di Seluruh Restoran The Lodge Maribaya & Fairy Garden Bandung

10. Diskon 20 persen dan Free Shuttle The Lodge Camp & Village dari Stasiun Bandung

11. Free Entry dan Free Shuttle Dago Dream Park dari Stasiun Padalarang

12. Free Entry Papa Dino.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.