Dark/Light Mode

Nambah 1.681, Total Kasus Positif Covid Kini 75.699

Ranking Satu Masih Jawa Timur, Jumlah Kasus Baru 518

Minggu, 12 Juli 2020 15:47 WIB
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto (Foto: BNPB)
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto (Foto: BNPB)

RM.id  Rakyat Merdeka - Penambahan jumlah kasus baru pada hari ini, Minggu (12/7), dilaporkan mencapai 1.681. Sehingga, total kasus positif Covid-19 terakumulasi tembus ke angka 75.699. 

"Hari ini, update data kita telah melakukan pemeriksaan terhadap 22.379 spesimen. Yang secara keseluruhan, kita telah memeriksa 1.061.367 spesimen. Dari hasil pemeriksaan tersebut, diperoleh jumlah kasus baru sebanyak 1.681. Sehingga, total kasus positif Covid-19 sampai saat ini berjumlah 5.699," kata Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto, dalam keterangan resminya yang disiarkan live dari Media Center Gugus Tugas, Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta, Minggu (12/7).

Baca juga : Jawa Timur dan DKI Masih Kejar-kejaran

Berdasarkan sebaran provinsi, Jawa Timur masih berada di urutan teratas kasus baru terbanyak, dengan jumlah 518. Sedangkan jumlah pasien sembuh yang dilaporkan provinsi tersebut berjumlah 207 sembuh.

Disusul DKI Jakarta (404 kasus baru, 160 sembuh), Sulawesi Selatan (173 kasus baru, 107 sembuh), Kalimantan Selatan (77 kasus baru, 107 sembuh), Jawa Tengah (70 kasus baru, 30 sembuh), Papua (63 kasus baru, 7 sembuh), dan Jawa Barat (50 kasus baru, 10 sembuh).

Baca juga : Warga Jakarta Tolong Hati-hati, Hari Ini Ibu Kota Catat Jumlah Kasus Baru Terbanyak

"Ada 17 provinsi, dengan angka penambahan kasus di bawah 10. Sedangkan provinsi yang nol kasus, jumlahnya ada lima. Yakni Bangka Belitung, Jambi, Kalimantan Utara, Sulawesi Tengah dan NTT," jelas Yurianto.

Untuk kasus sembuh, hari ini dilaporkan bertambah 919, sehingga totalnya jadi 35.638. Sedangkan kasus meninggal dunia, naik 71 angka. Sehingga, total kasus kematian akibat Covid-19 yang terakumulasi, telah mencapai angka 3.606. [FAQ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.