Dark/Light Mode

Lewat Program `Kampus Merdeka`

PT PJB Buka Kesempatan Magang Bagi Mahasiswa UGM

Selasa, 18 Agustus 2020 20:49 WIB
PJB Academy Kampus Gresik. (Ist)
PJB Academy Kampus Gresik. (Ist)

 Sebelumnya 
Didukung PJB Academy 

Dalam menjalankan program tersebut,  PT PJB juga didukung oleh unit pengembangannya, PJB Academy.

"Pemetaannya nanti ada 53 mentor dan 87 co-mentor dari bidang operasi, pemeliharaan, LK3 hingga aset manajemen. Wilayah praktik kerja bagi mahasiswa program Kampus Merdeka pun tersebar di seluruh unit kerja PJB, yaitu Kantor Pusat, Unit Pembangkit, dan Unit Pemeliharaan," tambahnya.

Baca juga : Menpora Ingin Kampus Jadi Tempat Tumbuhnya Semangat Kewirausahaan

Terkait proyek studi untuk memantapkan program Kampus Merdeka, PT PJB telah menyiapkan 71 proyek / studi kasus untuk diselesaikan oleh mahasiswa magang.

Seluruh Kepala Kampus PJB Academy juga akan terlibat secara penuh untuk memastikan program ini berjalan sesuai dengan visi dan value dari program Kampus Merdeka.

Wakil Rektor Bidang Kerja Sama dan Alumni Universitas Gadjah Mada, Prof. Paripurna menyambut baik program 'Kampus Merdeka'.

Baca juga : Program Kemitraan Bikin Petani Bawang Putih Untung

"UGM mempercayai PT PJB sebagai perusahaan magang di program Kampus Merdeka yang akan aktif dilaksanakan pada September 2020," tutur Prof. Paripurna dalam sambutannya.

Direktur Utama PT PJB, Iwan Agung Firstantara juga menegaskan, PT PJB akan terus berkomitmen mendukung program pemerintah, dimana eksistensi PT PJB di industri pembangkit tidak lepas dari peran dan dukungan dari pihak akademisi.

Sebagai perusahaan pembangkit yang optimis menjadi yang terdepan di Asia Tenggara, PJB tidak hanya berambisi dalam menghadirkan listrik yang andal, namun juga meningkatkan sumber daya manusia di Indonesia melalui beragam program pendidikannya. 

Baca juga : DPR Kecewa Banyak Program Bantuan Ke Petani Terhambat Karena Birokrasi

Untuk diketahui, sebelumnya PJB sukses menyelenggarakan program seperti Akademi Komunitas, PJB Class, atau Program Mahasiswa Magang Bersertifikat dari PT PLN. [FAZ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.