Dark/Light Mode

Jaga Imunitas, BKS Pilih Timik-timik Setiap Pagi

Sabtu, 3 Oktober 2020 11:08 WIB
Jaga Imunitas, BKS Pilih Timik-timik Setiap Pagi

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi berbagi resep sehat di tengah pandemi Covid-19. Salah satunya, dengan olahraga.

Hampir setiap pagi, menteri yang akrab disapa BKS ini menyempatkan diri untuk berlari-lari kecil. 

"Setiap hari, saya upayakan untuk berolah raga. Entah jalan kaki, jalan di treadmill, ataupun lari-lari kecil, seperti pagi ini. Lari-lari kecil ini, kalau kata orang Jawa disebutnya lari timik-timik,” kata BKS via Instagram miliknya, @budikaryas, Sabtu (3/10).

Baca juga : Wanita Bertingkah Seperti Anak Anjing

Ide timik-timik atau lari-lari kecil ini didapat Budi Karya atas saran Juru Bicara Kemenhub, Adita Irawati, yang memang hobi lari. Bahkan, kerap mengikuti berbagai event marathon.

"Ternyata, menurut Mbak @aditairawati, lari-lari timik-timik ini pilihan tepat bagi saya, karena dapat menjaga kebugaran. Mengapa? Heart rate stabil di zona nyaman, justru membakar kalori paling tinggi. Saya senang dapat masukan dari pelari berpengalaman seperti Mbak Adita ini,” ungkapnya.

BKS dengan semangat mengingatkan pentingnya olahraga di masa pandemi.

Baca juga : Amankah Investasi Properti di Masa Pandemi

Selain membuat bugar, olahraga yang terukur dan terprogram serta asupan gizi seimbang merupakan faktor penting untuk menjaga imunitas tubuh.

“Imunitas tubuh yang baik, menjadi benteng yang kuat dari serangan Covid-19. Karena itulah, mari berolahraga secara teratur. Akhir pekan menjadi waktu yang baik untuk mulai disiplin berolahraga. #BersamaLawanCovid19,” tutupnya.

BKS tercatat sebagai pejabat pertama di Tanah Air yang kena Corona. Ia diumumkan positif Covid pada 14 Maret 2020 oleh Kepala RSPAD Budi Sulistya dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Baca juga : Agar Juara, Dovi Diiming-imingi Naik Gaji

Lalu, pada pertengahan April 2020, Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati mengumumkan BKS sudah meninggalkan RSPAD, dan menjalani proses pemulihan di rumahnya. 

Kemenhub kemudian mengumumkan BKS sudah negatif Covid pada 27 April 2020, melalui keterangan di situs resminya. [BSH]

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.