Dark/Light Mode

Dukung UMKM, Petani Dan Nelayan

Universitas Muhammadiyah Jakarta Luncurkan Xpooz

Selasa, 13 April 2021 16:44 WIB
Dukung UMKM, Petani Dan Nelayan Universitas Muhammadiyah Jakarta Luncurkan Xpooz

RM.id  Rakyat Merdeka - Pusat Inkubator dan Bisnis Kewirausahaan Universitas Muhammadiyah Jakarta (PIBK UMJ) berhasil menciptakan inovasi berupa e-commerce bernama Xpooz yang menjadi pionir marketplace di lingkungan Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyah (PTMA).

PIBK UMJ merupakan lembaga yang menumbuhkembangkan bisnis dan kewirausahaan di lingkungan Universitas Muhammadiyah Jakarta, berbasis pada tradisi intelektual Islam dan inovasi teknologi tepat guna.

Sementara Xpooz akan menjadi marketplace bagi produk-produk kampus, mahasiswa, dosen, karyawan, alumnus dan para mitra UMJ. Pembuatan aplikasi Xpooz ini digawangi oleh Tim IT PIBK di bawah Jumail, B.Sc, M.Sc., sebagai koordinator. Adapun peresmiannya telah dilakukan secara virtual oleh Rektor UMJ, Dr. Endang Sulastri M.Si pada Senin (12/4).

Baca juga : Disebut Tak Layani Vaksinasi Untuk Non Islam, Muhammadiyah: Tidak Benar!

Endang sangat bangga dengan inovasi yang dilakukan tim PIBK yang menciptakan marketplace ini UMJ merupakan universitas yang memiliki perhatian serius atas pengembangan jiwa kewirausahaan pada mahasiswa terlebih dengan adanya kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka saat ini.

"Kehadiran PIBK dengan Xpooznya menjadi praktek langsung pengembangan kewirausahaan usai mahasiswa memperoleh teori kewirausahaan di dalam kelas. Melalui kegiatan pengembangan ini diharapkan para mahasiswa nantinya juga siap menjadi entrepreneur yang membuka lowongan kerja bagi masyarakt," kata Endang, Selasa (13/4).

Sementara itu, Ketua Divisi Kewirausahaan PIBK UMJ, Amin Shabana mengungkapkan PIBK UMJ berupaya mengembangkan program hulu dan hilirisasi kewirausahaan agar mahasiswa nantinya menjadi entrepreneur yang tidak hanya menguasai teori namun juga tangguh saat terjun di dunia nyata.

Baca juga : Telan Dana Rp 13,68 Miliar, Rusun Mahasiswa Muhammadiyah Jambi Mulai Dibangun

Setelah peresmian, dilanjutkan dengan diskusi yang menghadirkan M. Riza Adha Damanik (Staf Khusus Menteri Koperasi dan UKM Bidang Pemberdayaan Ekonomi Kerakyatan) dan Dr. Endang Rudiatin, M.Si Ketua PIBK UMJ). dengan tema Pasar Mahasiswa untuk Petani dan Nelayan, Memperkuat Ketahanan Pangan Indonesia.

Riza Damanik menyampaikan permasalahan kurangnya ekosistem kewirausahaan yang membantu UMKM mengadopsi teknologi dari usaha yang lebih besar (R&D transfer). "Terkait dengan peluncuran platform e-commerce PIBK UMJ, Xpooz," ungkap Riza.

Peluang mahasiswa memperkuat ketahanan pangan Indonesia dilakukan dengan menghasilkan riset tentang ketahanan pangan khususnya pertanian dan perikanan, berinovasi teknologi untuk meningkatkan produktivitas komoditas pertanian dan perikanan dan menjadi wirausaha sektor pertanian dan perikanan Indonesia masa depan.

Baca juga : Kunjungi Sulut, Kapolri Pastikan Wilayah Mayoritas Nasrani Aman Beribadah Paskah

Ketua PIBK UMJ, Endang Rudiantin menegaskan bahwa hadirnya Xpooz sebagai start up pertama di UMJ merupakan karya dosen dan mahasiswa yang didorong oleh PIBK. E-mart ini kedepannya juga menjadi solusi dari permasalahan pemasaran produk petani dan nelayan.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.