Dark/Light Mode

Kapasitas Bed Covid Ditambah 30-40 Persen

Tekan Lonjakan Covid, PPKM Mikro Diperpanjang Mulai Besok

Senin, 14 Juni 2021 06:52 WIB
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto (Foto: Istimewa)
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Penambahan kasus harian pada 12 Juni 2021 mencapai angka 876.

Jawa Timur (Jatim) mengalami kenaikan 89 persen kasus dalam 10 hari pertama bulan Juni. Per 1 Juni 2021, tercatat 225 kasus. Sedangkan per 10 Juni 2021, menjadi 425 kasus.

Penambahan kasus harian pada 12 Juni 2021 tercatat sebesar 358.

Peningkatan kasus tambahan baru menyebabkan meningkatnya Bed Occupancy Ratio (BOR), terutama di 3 provinsi yaitu Provinsi DKI Jakarta, Jateng, dan Jabar.

Baca juga : Kasus Covid Melonjak, Pasukan TNI Dan Polri Diterjunkan Kawal PPKM Mikro Di Pati

Per tanggal 12 Juni 2021, BOR DKI Jakarta tercatat sebesar 68 persen. Disusul Jateng (67 persen), dan Jabar (65 persen).

Ini merupakan yang tertinggi secara nasional, dan jauh lebih tinggi dari BOR Nasional yang hanya 49,64 persen.

Jumlah pasien Covid-19 yang dirawat di berbagai rumah sakit di Indonesia juga mengalami tren peningkatan. Sejak 21 Mei 2021, tercatat 23.221 pasien dan meningkat menjadi 41.073 pasien pada 12 Juni 2021.

Dari total kapasitas tempat tidur (TT) isolasi sebanyak 75.116 TT, terpakai 37.276 TT atau 49,62 persen. Sedangkan TT ICU yang kapasitas totalnya mencapai 8.139 TT, terpakai 3.797 TT atau 46,65 persen.

Baca juga : Kapasitas Angkutan Minim, Polisi Waswas Terjadi Lonjakan Covid

Selain itu, juga ada Provinsi Kalimantan Barat yang BOR-nya juga di atas 60 persen. Di tingkat Kabupaten/Kota bahkan ada yang sudah di atas 90 persen.

Adapun Kabupaten/Kota di Jabar yang masuk dalam Zona Merah - dilihat dari jumlah warganya yang tertinggi masuk ruang isolasi per 12 Juni 2021 - adalah Kab. Purwakarta, Kab. Bandung, Kab. Sumedang, Kab. Bandung Barat, dan Kota Bandung.

Sedangkan, yang warganya terbanyak menempati ruang ICU adalah Kab. Bandung Barat, Kab. Sukabumi, Kab. Majalengka, Kab. Tasikmalaya, Kab. Garut, Kab. Bandung, Kota Bandung, dan Kab. Cianjur.

Menyikapi hal ini, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, peningkatan kapasitas TT untuk Covid-19 di RS sebesar 30 hingga 40 persen, harus segera dilakukan. Terutama, di Kabupaten/Kota yang termasuk Zona Merah dan BOR tinggi di atas 60 persen.

Baca juga : Kasus Covid Nambah 4.871, Jabar Teratas, Sumbar Masuk 5 Besar

Selain itu, juga perlu dilakukan peningkatan kapasitas TT untuk Covid-19 di RS Rujukan di kota terdekat atau Ibu Kota Provinsi.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.