Dark/Light Mode

Kapan Bansos Cair Bu?

Risma: Pekan Ini... Paling Lambat Pekan Depan Ya!

Rabu, 7 Juli 2021 07:00 WIB
Menteri Sosial Tri Rismaharini memastikan pencairan bansos bakal dipercepat. (Foto: Dok. Kemensos)
Menteri Sosial Tri Rismaharini memastikan pencairan bansos bakal dipercepat. (Foto: Dok. Kemensos)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kabar gembira bagi warga tidak mampu yang saat ini sedang nunggu-nunggu kapan bansos alias bantuan sosial cair. Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini memastikan, pencairan bansos bakal dipercepat. Asyik.

Keputusan Risma mempercepat pencairan bansos bagi warga yang terdampak Covid-19 ini, merupakan arahan Presiden Joko Widodo kepada Kementerian Sosial agar segera melakukan akselerasi program perlindungan sosial.

Arahan presiden tersebut disampaikan Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati usai Sidang Kabinet Paripurna melalui video conference, di Jakarta, Senin (5/7).

Baca juga : Tuman! Mensos Risma Ancam Pecat Oknum Pendamping PKH Nakal

Sidang Kabinet Paripurna itu, menyinggung program perlindungan sosial di berbagai kementerian/lembaga sebagai antisipasi kebijakan PPKM Darurat.

Untuk Kementerian Sosial, Sri Mulyani menyampaikan, Presiden menginstruksikan untuk Program Keluarga Harapan (PKH) agar pencairannya dimajukan pada triwulan ketiga di bulan Juli.

“Dengan demikian, bisa membantu masyarakat terdampak pandemi,” kata Sri Mulyani.

Baca juga : Salurkan Bansos Pakai Fintech, Mensos: Mudahkan Pengendalian dan Pengawasan

Merespons arahan Presiden itu, Risma menyatakan bansos akan secepatnya disalurkan. Ia menyebut, pekan ini atau paling lambat pekan depan, bansos dapat tersalurkan.

“Pada Mei dan Juni akan diberikan Rp 600 ribu sekaligus,” ucap Risma, kemarin.

Tapi, eks Wali Kota Surabaya dua periode ini kasih pesan keras. “Saya minta jangan diijonkan, hanya untuk memenuhi kebutuhan pokok saja,” ujar Risma.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.