Dark/Light Mode

Dukung Pendidikan Di Labuan Bajo

Askrindo Salurkan Bantuan Mobil Pintar

Senin, 25 Oktober 2021 08:36 WIB
Mobil Pintar (MoPi) yang dihadirkan Askrindo di Labuan Bajo dalam rangka meningkatkan akses pendidikan di wilayah tersebut. (Foto: Dok. askrindo).
Mobil Pintar (MoPi) yang dihadirkan Askrindo di Labuan Bajo dalam rangka meningkatkan akses pendidikan di wilayah tersebut. (Foto: Dok. askrindo).

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Asuransi Kredit Indonesia (Persero) atau Askrindo menghadirkan Mobil Pintar (MoPi) Askrindo untuk meningkatkan akses pendidikan di Labuan Bajo.

MoPi Askrindo tersebut merupakan kegiatan kolaborasi TJSL (Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan) BUMN.

Direktur Utama Askrindo Priyastomo mengatakan, Program MoPi ini merupakan bagian dari komitmen Askrindo untuk menjadi solusi Pemerintah dalam meningkatkan akses pendidikan untuk anak-anak di pelosok Indonesia.

Baca juga : PLN Siapkan Beragam Jurus Pamungkas

“Dengan MoPi, diharapkan anak-anak yang berada di pelosok daerah dan belum memiliki fasilitas untuk membaca dapat terjangkau. Dan, bisa menumbuhkan budaya untuk membaca,” ujar Priyastomo dalam siaran persnya di Jakarta, Kamis (21/10).

Ia menambahkan, MoPi Askrindo merupakan perpustakaan berjalan yang dapat menjangkau pelosok daerah. Di dalam MoPi Askrindo, terdapat ratusan buku yang dapat dibaca secara gratis. Selain itu ada juga sarana multi media, untuk menambah wawasan bagi para anak-anak. Serta terdapat alat peraga eduktif yang dapat dimainkan oleh anak-anak guna meningkatkan motoriknya.

“Saat ini MoPi Askrindo yang bekerja sama dengan PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) Institute telah menjangkau 21 daerah di seluruh Indonesia,” jelas Priyastomo.

Baca juga : Menaker Ida Dukung Pendirian BLK Manokwari Selatan

Deputi Bidang SDM dan Teknologi Informasi Kementerian BUMN, Tedi Bharata menilai, Program MoPi merupakan suatu bentuk nyata kepedulian Askrindo terhadap masa depan SDM (Sumber Daya Manusia) Indonesia.

“Kehadiran MoPi merupakan ikhtiar kami dari BUMN. Khususnya dari Askrindo, bagaimana bisa mengedukasi adik-adik ini agar memiliki pengetahuan yang lebih,” ujar Tedi.

Dia mengaku, melalui MoPi Askrindo dirinya mendapatkan pengalaman yang baru, bahwa belajar tidak selamanya di kelas. Tapi juga bisa dilakukan di alam terbuka tergantung dari kreatifitas pengajar.

Baca juga : Anies Setujui Beri Modal Sarana Jaya Rp 800 Miliar

“Saya sangat mengapresiasi Askrindo atas kehadiran MoPi, dan saya berharap program MoPi ini dapat terus berjalan,” pungkasnya. [DWI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.