Dark/Light Mode

Lestari Ingin Semua Pihak Pastikan Arus Mudik Aman Dan Nyaman

Rabu, 12 April 2023 22:53 WIB
Wakil Ketua MPR Lestari Moerdijat saat membuka diskusi daring bertema Mewujudkan Mudik 2023 yang Aman dan Nyaman yang digelar Forum Diskusi Denpasar 12, Rabu (12/4). (Foto: Istimewa)
Wakil Ketua MPR Lestari Moerdijat saat membuka diskusi daring bertema Mewujudkan Mudik 2023 yang Aman dan Nyaman yang digelar Forum Diskusi Denpasar 12, Rabu (12/4). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Perkiraan lonjakan jumlah pemudik tahun ini yang massif mesti menjadi perhatian bersama. Seluruh pihak diharap memastikan hajatan mudik berlangsung nyaman dan aman.

"Peristiwa hajatan mudik ini merupakan kesempatan bagi negara untuk hadir dalam memberi pelayanan yang maksimal kepada masyarakat," kata Wakil Ketua MPR Lestari Moerdijat saat membuka diskusi daring bertema Mewujudkan Mudik 2023 yang Aman dan Nyaman yang digelar Forum Diskusi Denpasar 12, Rabu (12/4).

Baca juga : Ramadan Bulan Jihad Kendalikan Nafsu Amarah dan Lawwamah

Diskusi yang dimoderatori Indra Maulana (Pemimpin Redaksi Medcom.id) itu menghadirkan Rudi Irawan (Kepala Sub Direktorat Rekayasa Lalu Lintas, Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Kementerian Perhubungan RI), Brigjen Pol Dr. Aan Suhanan (Direktur Penegakkan Hukum/Dirgakkum Korlantas Polri) dan Hadis Surya Palapa (Direktur Niaga PT. Kereta Api Indonesia (persero).sebagai narasumber.

Hadir pula Dra. Hj. Okky Asokawati (Ketua DPP Partai NasDem Bidang Pembangunan dan Infrastruktur) dan Tulus Abadi (Ketua Pengurus Harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) sebagai penanggap.

Baca juga : Pelindo Berangkatkan 200 Pemudik Tujuan Ambon Dan Sorong

Menurut Lestari, peningkatan jumlah pemudik tahun ini yang diperkirakan 123,8 juta dari 85 juta pemudik tahun lalu, harus diantisipasi dengan perencanaan dan strategi yang matang.

Rerie, sapaan akrab Lestari berharap pelayanan terbaik dapat direalisasikan semua pihak di masa mudik melalui upaya memperlancar perjalanan, mengantisipasi kemacetan dan sedapat mungkin pemberian bantuan segera bagi yang mengalami kesulitan selama perjalanan.

Baca juga : Menko PMK Tinjau Pelabuhan Merak dan Ciwandan, Pastikan Pemudik Nyaman dan Aman

Karena, ujar Rerie yang juga legislator dari Dapil II Jawa Tengah itu, mudik bukan sekadar pergerakan jutaan massa untuk mempererat silaturahmi setiap anak bangsa dari dan ke sejumlah daerah di tanah air. Lebih dari itu, mudik berdampak signifikan bagi pertumbuhan sektor ekonomi daerah.

Anggota Majelis Tinggi Partai NasDem itu mendorong sinergi dan kerja sama seluruh elemen demi menciptakan arus mudik dan balik yang aman dan menyenangkan bagi masyarakat.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.