Dark/Light Mode

Fokus Menang Pemilu 2024, NasDem Bandung Bidik Caleg Berkualitas

Rabu, 18 Mei 2022 11:26 WIB
Wakil Ketua DPD Partai NasDem Bidang Pemenangan Pemilu Kota Bandung Heri Hermawan. (IST)
Wakil Ketua DPD Partai NasDem Bidang Pemenangan Pemilu Kota Bandung Heri Hermawan. (IST)

RM.id  Rakyat Merdeka - Partai NasDem memasang target dapat memenangkan Pemilu 2024. Untuk itu, rekrutmen bakal calon anggota legislatif berkualitas terus dilakukan.

Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (NasDem) Bidang Pemenangan Pemilu Kota Bandung Heri Hermawan mengatakan, sudah lebih dari 200 orang bacaleg yang mendaftar.

Heri mengatakan, pihaknya juga menyiapkan segenap infrastruktur partai, salah satunya adalah menyusun strategi mengajak masyarakat bergabung dengan partai NasDem.

Baca juga : Tatap Pemilu 2024, Bos PKP Kerja 24 Jam

"Nantinya sosok-sosok yang sudah mendaftar ini akan disaring guna mengikuti tahap penjaringan untuk diseleksi sebagai bagian dari DCS (Daftar Calon Sementara),” ujar Heri, di Ruang Fraksi Partai NasDem DPRD Kota Bandung, Rabu (18/5/2022).

Sosok-sosok yang mendaftar sebagai calon anggota parlemen Kota Bandung berasal dari berbagai kalangan, mulai birokrat hingga mantan Puteri Indonesia. Mereka ini harus memenuhi ketentuan yang telah ditetapkan oleh partai besutan Surya Paloh.

“Ada beberapa penilaian untuk menentukan siapa-siapa saja yang masuk ke DCS. Seperti e-KTA, aktivitas di kepartaian dan juga masyarakat akan menjadi poin penting dalam menentukan bakal calon legislatif yang masuk dalam DCS,” papar Heri.

Baca juga : KIB Usung Tradisi Politik Baru

Disinggung mengenai pemilihan kepala daerah yang akan berlangsung pada tahun yang sama, Heri mengaku, saat ini pihaknya masih fokus terhadap pemenangan pemilihan legislatif.

Terlebih hasil di Pemilihan Legislatif akan menentukan partai mana saja yang bisa mengusung calon kepala daerah.

“Kami saat ini tengah fokus menyukseskan Pemilihan Legislatif dahulu. Karena nantinya akan kelihatan apakah NasDem bisa mengusung calon kepala daerah sendiri,” tegas Heri.■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.