Dark/Light Mode

Gelar Pendidikan Kader

Ketua PDIP Jaktim Ajak Kader Berbaur Dengan Rakyat

Selasa, 31 Mei 2022 21:41 WIB
Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Pariwisata Wiryanti Sukamdani saat Pendidikan Kader Pratama angkatan I. Acara digelar di kawasan Grand Cempaka Puncak, Bogor, Jawa Barat, 16-29 Mei 2022. (Foto: Istimewa)
Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Pariwisata Wiryanti Sukamdani saat Pendidikan Kader Pratama angkatan I. Acara digelar di kawasan Grand Cempaka Puncak, Bogor, Jawa Barat, 16-29 Mei 2022. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - DPC PDI Perjuangan Jakarta Timur bersama Badiklat Cabang mengadakan Pendidikan Kader Pratama angkatan I. Acara yang digelar di kawasan Grand Cempaka Puncak, Bogor, Jawa Barat, 16-29 Mei 2022 ini diikuti 10 PAC dan sayap serta badan partai, dan calon kader progresif revolusioner.

"Pendidikan Kader Pratama adalah upaya untuk melanjutkan program partai yang semuanya telah dipersiapkan bagaimana para kader PDI Perjuangan siap menghadapi Pemilu 2024," kata Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Pariwisata, Wiryanti Sukamdani.

Oleh karena itu, kata Wiryanti, PDI Perjuangan tak mau menjadi lips service demokrasi politik saja. Untuk itu PDI Perjuangan memastikan untuk setia menempuh jalan rakyat untuk selama-lamanya.

Baca juga : Ketua KPK: Tambah Amunisi Pemberantasan Korupsi

"PDI Perjuangan tidak mau menjadi parta musiman. PDI Perjuangan ingin tampil terus supaya ada di tengah hati rakyat termasuk di Jakarta Timur. Baik di Cipayung, Ciracas, Pasar Rebo, Makasar, Pulogadung, Matraman, Duren Sawit,  Kramat Jati, Jatinegara, semuanya mesti berdenyut, bergelut dengan masalah-masalah rakyat," ujarnya.

Ketua DPC PDI Perjuangan Jakarta Timur Dwi Rio Sambodo mengingatkan, para calon kader kalau mau menjadi Pancasilais, patriotik dan marhaenis. Maka kader harus  bergaul dan berbaur dengan rakyat.

Hal itu agar kader dapat mengetahui dan dapat mencari solusi masalah rakyat sehari-hari.

Baca juga : Bupati Nonaktif Langkat: Demi Tuhan, Mati Keluarga Saya!

"Apa itu persoalan agraria, pendidikan, kesehatan, sosial dan sebagainya," kata Dwi Rio Sambodo, Selasa (31/5).

Dwi Rio Sambodo menerangkan kaderisasi secara berjenjang menjadi amanat kongres PDI Perjuangan dan termaktub dalam AD/ART PDI Perjuangan.

"Pendidikan Kader Pratama DPC PDI Perjuangan Jakarta Timur bertujuan untuk membentuk kader partai yang berjuang dengan dasar ideologi, memahami dengan baik gerak organisasi dan setia pada jalan advokasi pembelaan rakyat," tandasnya. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.