Dark/Light Mode

SBY Pasrahkan AHY Ke Paloh

Selasa, 7 Juni 2022 07:02 WIB
Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono bersama anaknya, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono bertemu dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di Kantor NasDem, Jakarta. (Foto: Ist)
Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono bersama anaknya, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono bertemu dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di Kantor NasDem, Jakarta. (Foto: Ist)

 Sebelumnya 
"Sharing pandangan dan telaahan atas perkembangan situasi politik nasional, khususnya menjelang Pileg, Pilpres dan Pilkada Serentak 2024 yang harus dikelola dengan penuh tanggung jawab, agar berjalan dengan baik dan sukses," urai Plate.

Pertemuan SBY-Paloh tak hanya berlangsung di kursi tamu yang mewah, tapi geser ke kursi makan. SBY-Paloh makan malam bersama di Cafe NasDem Tower, tepatnya di Lt XV.

"Pak SBY bilang, makanannya sehat dan gurih," tutur Plate. SBY-Paloh begitu menikmati makan malam tersebut, apalagi diselingi musik yang apik dan indah.

Baca juga : Andi Gani: Buruh Kecewa Berat

Selesai makan dan mendengarkan lagu, SBY pulang. Paloh melepas dengan penuh persahabatan.

Menutup penjelasannya, Plate berharap, pertemuan para tokoh dengan suasana penuh keakraban ini, terus dibudayakan dan dilestarikan.

"Ini wujud kesantunan budaya politik Indonesia. Ini menjadi hal yang sangat baik bagi demokrasi," kata Plate.

Baca juga : Pertahankan Prestasi KPK

Dari kubu Demokrat, Hinca Panjaitan tidak menampik, dalam pertemuan SBY-Paloh ini, juga membahas soal politik. Salah satunya soal rencana koalisi Demokrat dengan NasDem.

“Tentu mereka akan mendiskusikan banyak hal tentang kehidupan berbangsa dan bernegara secara komprehensif,” ujar mantan Sekjen Demokrat itu.

Hinca memastikan, elite Demokrat bakal terus bersafari menyambut Pemilu 2024. “Poinnya, silaturahmi para pemimpin-pemimpin nasional harus terus dilakukan, dengan siapa saja, mudah-mudahan itu mencairkan, bisa memberikan energi baru dalam rangka melanjutkan perjuangan ini,” kata dia.

Baca juga : Mbak Puan, Gitu Dong!

Di luar NasDem dan Demokrat, pengamat politik coba menganalisis pertemuan SBY-Paloh ini. Direktur Eksekutif Lembaga Survei Indonesia (LSI), Djayadi Hanan menilai, pertemuan SBY-Paloh merupakan upaya memperkuat komunikasi politik yang sudah terjalin lama.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.