Dark/Light Mode

PSI Buka Pendaftaran, Kaesang Dan Istri Tak Ikut Pilkada

Minggu, 28 April 2024 08:43 WIB
Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep. (Foto: Antara)
Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep. (Foto: Antara)

RM.id  Rakyat Merdeka - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang dipimpin Kaesang Pangarep membuka pendaftaran untuk Pilkada 2024. Di antara nama yang bakal mendaftar lewat PSI, Kaesang pastikan tak ada namanya dan juga istrinya, Erina Gudono. Sebab, Kaesang dan istri tak ikut Pilkada.

Meskipun gagal membawa PSI tembus ke Senayan, aura Kaesang belum redup. Putra bungsu Presiden Jokowi itu digadang-gadang untuk maju di Pilkada 2024. Mulai dari Pilkada Kota Depok, Pilkada Kota Solo, Pilkada Kota Bekasi, hingga maju di Pilgub Jakarta.

Tak hanya Kaesang, sang istri juga mulai-mulai didorong-dorong terjun ke politik. Sejumlah partai seperti Gerindra mendorong Erina untuk maju di Pilkada Sleman.

Meskipun isu itu terus menggelinding, baik Kaesang maupun Erina tak pernah menjawab gamblang. Namun, di sela-sela pembekalan anggota legislatif terpilih dari PSI, Kaesang angkat bicara.

Mulanya Kaesang mengumumkan bahwa PSI telah membuka pendaftaran untuk masyarakat yang ingin maju di Pilkada November 2024 mendatang. Pendaftaran mulai 26 April hingga 1 Agustus 2024. Kaesang menantang putra dan putri terbaik bangsa mau maju sebagai bakal calon kepala daerah demi membangun daerahnya masing-masing.

Baca juga : Wakil Ketua KPK Tuai Ledekan Dan Sindiran

"Ini pendaftaran akan saya buka untuk siapa pun mau dari partai apa pun tidak ada masalah," kata Kaesang di Jakarta, Jumat (26/4/2024).

Menurut Kaesang, bakal calon kepala daerah yang ingin mendaftar melalui PSI harus manut terhadap aturan partainya. "Intinya nilai-nilai PSI ada di dalam diri mereka sehingga partai dapat mengeluarkan rekomendasi buat para calon kepala daerah," ungkapnya.

Ketika ditanya kemungkinan dirinya dan istri maju, Kaesang buru-buru menjawabnya. Kaesang bilang, Erina tidak akan maju mencalonkan diri di Pilkada. "Nggak ada, saya potong dulu (pertanyaannya), (Erina) nggak (nyalon)," jawab Kaesang.

Sedangkan terkait dirinya, Kaesang tidak menjawab secara pasti apakah akan maju atau tidak. Kaesang hanya menyebut kalau dirinya masih ingin melihat dinamika politik di daerah terlebih dahulu.

"Saya nanti tunggu, liat perkembangan dinamika politik di daerah," ucap dia.

Baca juga : Semua Sekolah Kudu Gratis

Pengamat Politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia Ujang Komarudin mengapresiasi pernyataan Kaesang bahwa dia dan Erina tidak akan maju. Menurut Ujang, tidak ikutnya Kaesang dan Erina di Pilkada dapat meminimalisir tuduhan-tuduhan dinasti politik.

"Untuk menghormati kritikan publik, lebih baik yang begitu dihindari. Kaesang dan istri tidak usah maju," pungkas Ujang.

Sebelumnya, usulan agar Kaesang maju salah satunya berasal dari anak buahnya di PSI. Politisi PSI William Aditya Sarana menilai, Kaesang layak untuk maju di Pilgub Jakarta. Namun, untuk maju Pilgub, Kaesang masih terbentuk masalah umur.

"Kalau secara administratif bisa terpenuhi, salah satu sosok yang akan diusung adalah Mas Kaesang,” ujar William.

Sedangkan usulan Erina maju di Pilkada 2024 datang dari DPC Gerindra Sleman. Sekretaris DPC Gerindra, Sleman, M Arif Priyosusanto mengklaim, desakan agar Erina Gudono maju di Pilbup Sleman merupakan aspirasi masyarakat. Dia menegaskan, pihaknya bakal sowan menemui Erina dalam waktu dekat.

Baca juga : Indonesia Vs Uzbekistan, Garuda Siap Ukir Sejarah

“Langkahnya setelah ini kita berusaha untuk ketemu, beru­saha untuk sowan,” kata Arif, Kamis (18/4/2024).

Terkait pertemuan itu, Arif masih menunggu jadwal Erina. Untuk saat ini, Arif mengatakan, Erina masih kerap berada di Jakarta. “Kita masih menunggu jadwal beliau (Erina),” ucapnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.