Dark/Light Mode

Gelar Diklat Madya, Demokrat Jaksel Mau Bentuk Kader yang Loyal dan Militan

Minggu, 2 Mei 2021 14:28 WIB
Anggota DPRD DKI Jakarta Dapil 7 Jakarta Selatan Ali Muhammad Johan Suharli, saat Diklat Kader Madya Partai Demokrat DKI Jakarta. di Hotel Diraja, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Sabtu (1/5). (Foto: Ist)
Anggota DPRD DKI Jakarta Dapil 7 Jakarta Selatan Ali Muhammad Johan Suharli, saat Diklat Kader Madya Partai Demokrat DKI Jakarta. di Hotel Diraja, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Sabtu (1/5). (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - DPC Partai Demokrat Jakarta Selatan menggelar pendidikan dan pelatihan (Diklat) Kader Madya Partai Demokrat DKI Jakarta. Diklat digelar di Hotel Diraja, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Sabtu (1/5). 

Acara ini dibuka oleh Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta, yang juga Anggota DPR RI Dapil DKI Jakarta III Santoso. Juga, dihadiri Ketua BPOKK DPD DKI Jakarta, yang juga Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta, Mujiono.

Selain itu, Diklat juga dihadiri Anggota DPRD DKI Jakarta Dapil 8 Jakarta Selatan Ahmad Nawawi, juga hadir Anggota DPRD DKI Jakarta Dapil 7 Jakarta Selatan Ali Muhammad Johan Suharli, dan Ketua DPC Partai Demokrat Jakarta Selatan Zainah Al Hadad, serta sejumlah pengurus harian DPD Partai Demokrat DKI Jakarta.

Baca juga : Partai Demokrat Minta Perlindungan Ke Polri

"Acara ini dihadiri oleh Pengurus Anak Cabang dan Pengurus Ranting se-Jakarta Selatan, dengan sebelumnya melakukan tes swab antigen. Juga dibagi 2 kelas materi untuk senantiasa menjaga jarak. Dilaksanakan dengan protokol kesehatan Covid-19 yang ketat," ujar Ali Muhammad Johan Suharli, dalam siaran pers, Minggu (2/5).

Ali menambahkan, Diklat ini dimaksudkan untuk membentuk kader yang militan dan loyal kepada partai.

"Terutama, setelah Partai Demokrat berhasil melewati ujian politik dari gerombolan yang menggelar KLB (Kongres Luar Biasa) ilegal di Sibolangit, Sumatera Utara," imbuh Ali, yang juga Kepala Badan Pemberdayaan dan Pengabdian Masyarakat (BPPM) DPP Partai Demokrat itu.

Baca juga : Pembentukan Holding Pangan Makin Dikebut

Selain itu, Ali yang juga merupakan salah satu pembawa materi mengatakan, bahwa output dari diklat diharapkan berhasil membentuk kader yang militan dan loyal.

"Serta, bisa meningkatkan program-program pengabdian masyarakat yang pro rakyat di wilayahnya masing-masing, serta terus konsisten memperjuangkan harapan rakyat," tegasnya.

Sementara dalam sambutannya, Ketua DPD Partai Demokrat Santoso dan Ketua DPC Partai Demokrat Jakarta Selatan Zainah Al Hadad, mengucapkan terima kasih dan menghaturkan rasa bangga. 

Baca juga : BPIP Dukung Program Jayakarta Benteng Pancasila

Sebab,  walaupun dalam suasana ibadah puasa Ramadan, para kader partai berlambang bintang mercy menunjukan kesetiaan kepada partai dengan semangat menghadiri acara Diklat ini. [OKT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.