Dark/Light Mode

Jokowi-Maruf Menang Tebal di Vietnam

Rabu, 17 April 2019 22:51 WIB
Kegiatan pemungutan suara di PPLN Hanoi, Vietnam, Rabu (17/4). (Foto: KBRI Hanoi)
Kegiatan pemungutan suara di PPLN Hanoi, Vietnam, Rabu (17/4). (Foto: KBRI Hanoi)

RM.id  Rakyat Merdeka - Jokowi-Ma'ruf unggul dalam perolehan suara pemilu luar negeri 2019 yang diselenggarakan di Vietnam. Paslon 01 itu mampu meraup 161 suara, beda jauh dengan Prabowo-Sandi yang hanya mengantongi 63 suara. Jokowi-Ma'ruf unggul dengan 70,6 persen suara. Sedangkan Prabowo-Sandi hanya 27,6 persen. 

Metode pemungutan suara Pemilu 2019 di Vietnam yang dilakukan Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Hanoi adalah mencoblos langsung di tempat pemungutan suara (TPS) dan metode pos.

Baca juga : Raup 81,88 Persen Suara, Jokowi-Maruf Menang Telak di Timor Leste

Untuk perolehan suara dari metode coblos langsung di TPS KBRI Hanoi, Jokowi-Ma'ruf mendapatkan 137 suara sedangkan Prabowo-Sandi mendapatkan 60 suara.

Sementara berdasarkan perolehan suara dari metode pos, pasangan nomor urut 01 memperoleh 24 suara dan pasangan nomor urut 02 memperoleh 3 suara.

Baca juga : Di TPS Sandi Nyoblos, Jokowi-Maruf Menang Telak

Dalam pemungutan suara ini, ada 4 surat suara tidak sah. Rinciannya, 1 surat suara tidak sah dan 3 surat suara tidak sah dari metode TPS. Dengan demikian, total surat suara untuk pemilihan presiden dan wakil presiden yang digunakan oleh WNI pemilih di Vietnam berjumlah 228 surat suara.

Sebelumnya, WNI di Vietnam mengikuti pelaksanaan pemungutan suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 di TPS di KBRI Hanoi pada Minggu, 14 April, yang berlangsung dengan tertib dan lancar. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.