Dark/Light Mode

Survei Indikator Politik Indonesia

Elektabilitas PDIP Teratas, 10 Partai Terancam Gagal Melenggang Ke Senayan

Minggu, 12 November 2023 18:52 WIB
Survei Indikator Politik Indonesia Elektabilitas PDIP Teratas, 10 Partai Terancam Gagal Melenggang Ke Senayan

RM.id  Rakyat Merdeka - Survei terbaru Indikator Politik Indonesia yang dipublikasikan pada hari ini, Minggu (12/11/2023), menempatkan PDI Perjuangan (PDIP) sebagai partai yang paling banyak dicoblos, dengan angka elektabilitas 24,1 persen. Dibayangi Gerindra (14,4 persen) dan Golkar (9,3 persen).

Total ada 10 parpol yang diprediksi gagal melenggang ke Senayan, karena angka elektabilitasnya di bawah 4 persen. Yakni PPP, Perindo, PSI, Hanura, Gelora, Buruh, PKN, PBB, Garuda, dan Ummat.

Baca juga : Elektabilitas Prabowo Teratas, Anies Menguat, Ganjar Menyusut

Berikut daftar lengkap elektabilitas partai dalam simulasi 18 lambang dan nama partai, menurut survei terbaru Indikator Politik Indonesia:

  1. PDIP 24,1 persen
  2. Gerindra 14,4 persen
  3. Golkar 9,3 persen
  4. PKB 7,7 persen
  5. NasDem 7,0 persen
  6. PKS 6,2 persen
  7. Demokrat 5,2 persen
  8. PAN 4,3 persen
  9. PKB 3,0 persen
  10. Perindo 1,5 persen
  11. PSI 0,9 persen
  12. Hanura 0,6 persen
  13. Gelora 0,2 persen
  14. Buruh 0,2 persen
  15. PKN 0,1 persen
  16. PBB 0,1 persen
  17. Garuda 0,1 persen
  18. Ummat 0,0 persen

Survei nasional yang dijalankan pada 25 Oktober hingga 1 November 2023, melibatkan 1.220 responden yang terpilih lewat metode multistage random sampling.

Baca juga : Elektabilitas Anies-Imin Boleh Saja Paling Buncit, Tapi Strong Voter-nya Nomor 1

Sampel berasal dari seluruh provinsi yang terdistribusi secara proporsional. Survei ini memiliki margin of error (MoE) sekitar 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Responden terpilih diwawancarai lewat tatap muka oleh pewawancara yang telah dilatih.

Baca juga : Pasca Putusan MK, Elektabilitas Ganjar-Mahfud Tempel Prabowo-Gibran, Berpeluang Menyalip

Quality control terhadap hasil wawancara dilakukan secara random, sebesar 20 persen dari total sampel oleh supervisor dengan kembali mendatangi responden terpilih (spot check). Dalam quality control, tidak ditemukan kesalahan berarti.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.