Dark/Light Mode

Survei PatraData

Elektabilitas PDIP Tertinggi, PPP Kudu Genjot Lagi, 8 Partai Ngos-ngosan

Jumat, 3 November 2023 11:21 WIB
Elektabilitas partai menurut Survei PatraData yang dirilis Kamis (2/11/2023). (Sumber: PatraData)
Elektabilitas partai menurut Survei PatraData yang dirilis Kamis (2/11/2023). (Sumber: PatraData)

RM.id  Rakyat Merdeka - Survei Nasional PatraData yang dirilis pada Kamis (2/11/2023), menempatkan PDIP sebagai parpol yang paling banyak dipilih orang, dengan angka elektabilitas tertinggi 20,8 persen. Disusul 
Gerindra 18,9 persen, Golkar 6,6 persen, PKB 6,5 persen, PKS 6,2 persen, NasDem 4,7 persen, PAN 4,5 persen, Demokrat 4,4 persen, dan PSI 4,2 persen.

PPP yang mengantongi angka 3,6 persen masih harus kerja keras mengejar ketinggalan 0,4 persen. Agar dapat mencapai ambang batas parlemen 4 persen.

Baca juga : Survei Patra Data: Elektabilitas PSI 4,2 Persen Tempel Demokrat

Sedangkan delapan partai lainnya, terkesan ngos-ngosan, karena hanya mencatatkan angka di bawah 1 persen.

Perindo dan Gelora sama-sama membukukan angka 0,7 persen, Partai Ummat 0,3 persen, dan lima partai lainnya: PBB, PKN, Buruh, Garuda, Hanura cuma 2 persen.

Baca juga : Survei PatraData: 61,1 Persen Basis Pendukung Prabowo-Gibran Tersedot Anies-Imin

Survei Nasional PatraData ini dijalankan pada 25-30 Oktober 2023, atau setelah masa pendaftaran capres-cawapres 19-25 Oktober 2023.

Survei ini melibatkan 1.220 sampel responden, yang dipilih secara acak dari kumpulan database nomor telepon yang dimiliki PatraData.

Baca juga : Prabowo Unggul di Simulasi Head to Head Lawan Ganjar Maupun Anies

Survei yang menggunakan asumsi simple random sampling ini, memiliki toleransi kesalahan (margin of error – MoE) sebesar ±2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Quality control dilakukan dengan menelepon ulang responden (call back) sebanyak 20 persen dari total sampel.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.