Dark/Light Mode

Cuekin Rocky Gerung Soal Debat, Mahfud MD: Ditanya Apa Saja, Saya Jawab

Rabu, 20 Desember 2023 17:52 WIB
Cawapres Mahfud MD. (Foto : ist)
Cawapres Mahfud MD. (Foto : ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Calon wakil presiden (cawapres) Mahfud MD menegaskan siap menghadapi debat cawapres periode 2024-2029 di Komisi Pemilihan Umum pada Jumat (22/12).

Beberapa tema termasuk ekonomi akan menjadi bahan perdebatan para cawapres, Mahfud MD, Muhaimin Iskandar dan Gibran Rakabuming Raka.

"Untuk debat saya siap, kalau ditanya debat apa yah materinya. Pokok saya datang, ditanya apa saja. Jawab kan gitu aja. Siap saya," kata Mahfud MD kepada media di Banten, Selasa (19/12).

Cawapres nomor urut tiga ini tidak menanggapi penilaian beberapa pihak, termasuk Rocky Gerung yang mengiritknya.

Baca juga : Pimpinan Ponpes Fauzan Garut: Mahfud MD Kebanggaan Santri dan Kiai

Sebelumnya, Rocky menilai Mahfud MD akan menemui kesulitan saat berhadapan dengan Gibran Rakabuming Raka dalam debat cawapres nantinya.

Dosen Ilmu Filsafat tersebut, menilai Mahfud MD sedang berupaya mencari cara menghadapi Gibran saat debat capres – cawapres 2024 nanti lantaran informasi terkait Gibran masih minim didapat oleh Mahfud MD.

"Saya gak pernah dengarkan Rocky Gerung," ujar dia.

Mempersiapan itu, Mahfud Md mengaku mulai rajin membaca banyak isu terkait dengan perekonomian sebagai bentuk kesiapannya menghadapi debat kedua.

Baca juga : Aspekpir Dukung PalmCo Perkuat Petani Kelapa Sawit

"Ya siap saja, persiapannya, ya, baca-baca soal ekonomi begitu 'kan, baca-baca di koran wah ini bicara apa, oh infrastruktur, oh ekonomi, ini suku bunga, ini soal inflasi, itu 'kan semua ada di koran," jelas Mahfud.

Sebelumnya,Dewan Pakar Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Agus Hermanto menilai, Mahfud MD merupakan sosok yang paling siap dalam debat mendatang.

Hal ini tidak terlepas dari panjangnya pengalaman yang dimiliki. "Beliau sudah ke mana-mana, DPR sudah, MK sudah, Menko sudah," ujarnya.

TPN pun disebut melibatkan akademisi dan pakar dalam mempersiapkan materi yang akan dibahas Mahfud nantinya.

Baca juga : Mahfud MD Ingin Guru Ngaji Dan Ponpes Sejahtera

Persiapan materi itu akan dikolaborasi dengan pengalaman yang dimiliki Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan itu.

"Meskipun Pak Mahfud belum menteri ekonomi, tapi dia tahu, karena pernah jadi anggota DPR, pernah bahas anggaran. Pengetahuannya sudah ke arah situ," ucapnya. 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.