Dark/Light Mode

Sudah Bersiap Hadapi Pilgub

Eks Napi Serius Pengen Maju Di Pilgub Sultra...

Rabu, 2 Februari 2022 07:45 WIB
Mantan Bupati Buton, Sulawesi Tenggara (Sultra) Samsu Umar Abdul Samiun. (Foto: Istimewa)
Mantan Bupati Buton, Sulawesi Tenggara (Sultra) Samsu Umar Abdul Samiun. (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Meski pernah menjalani hukuman, Umar mengaku, putusan MK tidak menjadi halangan baginya untuk maju sebagai calon Gubernur Sultra 2024. Bahkan, papar mantan Ketua DPRD Buton itu, dalam dunia politik itu merupakan hal biasa.

“Yang pasti saya sudah memperhitungkan dari berbagai aspek, baik dari kajian hukum maupun gejolak politik yang akan terjadi dalam Pemilu maupun Pilkada,” ujarnya.

Bahkan, Umar mengaku, akan memenuhi persyaratan pencalonan maju sebagai calon Gubernur Sultra 2024. “Insya Allah akan dapat saya penuhi syarat calon maupun syarat pencalonan ketika saya maju nanti,” tegasnya.

Baca juga : Kader Muda Partai Golkar Dorong Airin Maju Di Pilgub DKI Jakarta

Menariknya, Umar menegaskan tekadnya bertarung di Pilgub Sultra 2024. “Tunggu Beta. Beta pasti datang,” tutupnya.

Sementara, Partai Nasional Demokrat (NasDem) Sultra sampai saat ini belum menyiapkan calonnya guna bertarung di Pigub 2024. Ini dikarenakan NasDem masih fokus pada Pemilu Legislatif (Pileg) yang dianggap penting, karena menentukan posisi sebagai pendukung atau pengusung di Pilkada 2024.

NasDem Sultra menargetkan menaikkan raihan kursi DPR hingga 50 persen dari sebelumnya. Terkait calon di Pilgub Sultra 2024, NasDem masih akan menunggu hasil survei.

Baca juga : PDIP Ogah Sesumbar Dulu Di Pilgub Sultra

“Kita utamakan kader-kader potensial,” kata Wakil Ketua Bidang Pendidikan Politik dan Organisasi NasDem Sultra, Abdul Rasak, di kantor DPRD Kendari.

Hanya saja, lanjut anggota DPRD tiga periode itu, NasDem masih fokus pada target penambahan kursi legislatif untuk memuluskan partai dalam mengusung calon kepala daerah.

Dia juga mengaku banyak tokoh politik yang bergabung di NasDem. Hal ini akan memberi banyak peluang calon untuk maju bertarung baik di Pileg atau Pilkada.

Baca juga : CSR Blok Rokan Bantu UMKM Riau Survive

“Kita akan lihat, kader-kader ini cocoknya di mana? Apakah di DPR, DPRD provinsi, kabupaten, kota, atau Pilkada,” jelasnya.

Para kader yang berpotensi maju di Pileg maupun Pilkada 2024, nantinya akan memilah dan memilih lagi. “Yang pasti sekarang kita fokus di Pileg,” pungkasnya. [EDY]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.