Dark/Light Mode

Fokus Menangkan Pileg 2024

Demokrat Kota Gorontalo Ogah Ngomongin Pilkada

Rabu, 6 April 2022 07:45 WIB
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Gorontalo, Erman Latjengke. (Foto: rekamfakta.com)
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Gorontalo, Erman Latjengke. (Foto: rekamfakta.com)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Gorontalo, Erman Latjengke mengaku, belum fokus pada kursi calon Wali Kota Gorontalo 2024. Sebab, dia masih fokus membangun soliditas serta kinerja DPC dan Pengurus Anak Cabang (PAC) se-Kota Gorontalo, menghadapi Pemilu Legislatif (Pileg) mendatang.

“Bukan persoalan takut, Demokrat punya banyak kader hebat. Jika ditanya secara pribadi, saya masih fokus membesarkan partai, untuk pileg mendatang. Demokrat harus menambah jumlah kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD),” ujar Erman kepada wartawan di Gorontalo, kemarin.

Diketahui, Erman Latjengke, terpilih secara aklamasi pada Musyawarah Cabang IV DPC Demokrat Kota Gorontalo, Kamis (31/3). Ia didaulat kembali memimpin DPC Demokrat Kota Gorontalo, yang membawahi 9 PAC se-Kota Gorontalo.

Baca juga : Hanura OKI Siap Tarung

Di bidang politik, pengalaman dan jam terbang Erman tak perlu diragukan. Ia sudah 3 periode menjadi anggota DPRD, sehingga dinilai memiliki potensi untuk ikut berkompetisi pada Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) Kota Gorontalo 2024.

Melanjutkan keterangannya, Erman mengaku bersyukur atas kepercayaan dan amanah yang diberikan rekan-rekan separtainya. Ia berjanji, akan membawa seluruh pengurus dan kader di Gorontalo untuk membangun soliditas dan berjuang demi kemenangan partai.

Lebih lanjut, ia mengatakan, fokus terbesarnya pada pesta demokrasi mendatang adalah menambah perolehan suara dan kursi DPRD Gorontalo. Menurutnya, alokasi kursi DPRD Kota Gorontalo kemungkinan bertambah pada 2024, sehingga harus dimanfaatkan sebaik mungkin.

Baca juga : Pemerintah-BI Perkuat Koordinasi Dan Sinergi Kebijakan

“Pada Pileg 2024, ada ketambahan kursi di DPRD Kota Gorontalo, dari 25 menjadi 30. Itu peluang atau momentum bagus yang harus dimanfaatkan seluruh calon anggota legislatif (caleg) Partai Demokrat,” tegas Ketua Komisi A DPRD Kota Gorontalo ini.

Senada, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Gorontalo juga menegaskan konsentrasinya Pileg 2024. Politisi PPP Kota Gorontalo, Arifin Miolo mengatakan, pada Pileg 2019 silam partainya berhasil merebut 4 buah kursi DPRD Kota Gorontalo. Raihan itu hanya terpaut satu kursi dari pemuncak yakni Partai Golkar.

“Di DPRD Kota Gorontalo, PPP merupakan partai yang memiliki jumlah kursi terbanyak kedua. Bercermin Pileg 2019, kami bertekad menambah pundi-pundi kursi. Sebab, kami punya kader yang mempuni di semua dapil, dan memiliki potensi besar untuk mendominasi Pileg mendatang,” ujarnya. [SSL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.