Dark/Light Mode

Daftar Ke KPUD, Pendukung Benyamin-Pilar Bagi-bagi Masker

Sabtu, 5 September 2020 15:22 WIB
Pendukung pasangan calon Walikota Benyamin Davnie dan calon Wakil Walikota Pilar Saga Ichsan saat membagi-bagikan masker sesaat sebelum daftar ke KPUD Tangsel. (Foto : Istimewa)
Pendukung pasangan calon Walikota Benyamin Davnie dan calon Wakil Walikota Pilar Saga Ichsan saat membagi-bagikan masker sesaat sebelum daftar ke KPUD Tangsel. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Calon Walikota Benyamin Davnie dan calon Wakil Walikota Pilar Saga Ichsan dan para pendukungnya membagi-bagikan masker kepada warga sebelum keduanya mendaftar ke KPUD Tangsel.

"Kita sosialisasikan kepada warga Tangsel, diantaranya kampanyekan penggunaan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak," kata Benyamin sebelum berangkat mendaftar diiringi pendukungnya, Sabtu (5/9).

Menurut Benyamin, dalam kontestasi Pilwalkot tidak boleh mengabaikan bagaimana perlawanan kita terhadap Pandemi Covid-19 yang saat ini masih "menghantui" masyarakat.

Baca juga : Data Dukcapil Penting Bagi Pengembangan Pasar Modal

"Pandemi Covid-19 yang melanda harus tetap kita lawan, Pilwalkot berjalan Corona harus tetap dilawan," tegasnya.

Selanjutnya, pasangan Benyamin Davnie - Pilar Saga Ichsan mendaftar ke KPU Tangsel diantar oleh Airin Rachmi Diany, Ketua DPD Golkar Kota Tangsel bersama para ketua partai pendukung lainnya yaitu Eeng Sulaiman (PPP), Fikri Hamadi (Gelora), Yopi Rianda (PBB).

"Saya sangat berterima kasih atas dukungan, juga doa restu yang diberikan masyarakat Tangsel yang mempercayai saya untuk kembali memimpin Tangsel,” tutur Benyamin.

Baca juga : 11 Parpol Dukung Petahana di Pilkada Kabupaten OKU

Benyamin menjelaskan, selama dua periode kepemimpinannya bersama Walikota Airin Rachmi Diany, telah berhasil membawa perubahan dan kemajuan di Tangsel.

Terkait kinerja pembangunan, misalnya, skor Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Tangsel terus meningkat tiap tahunnya. Pada 2019, skor IPM Tangsel bahkan melebihi pencapaian Banten, DKI Jakarta, juga nasional.

“Bersama Ibu Airin, kami berhasil menekan angka kemiskinan selalu di bawah 2 persen. Beragam pencapaian dan keberhasilan ini harus terus dilanjutkan. Saya berkomitmen untuk melanjutkan keberhasilan ini, tentu dengan terus meningkatkannya,” tegas Benyamin. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.