Dark/Light Mode

Luis Suarez

Atletico Gusur Barca, Madrid Duduki Puncak

Senin, 4 April 2022 07:00 WIB
Luis Suarez. (Foto: Getty Images).
Luis Suarez. (Foto: Getty Images).

RM.id  Rakyat Merdeka - ATLETICO Madrid berhasil menang 4-1 atas Deportivo Alaves dalam lanjutan pekan ke-30 La Liga Spanyol di Stadion Wanda Metropolitano pada Minggu (3/4/2022) dini hari kemarin.

Luis Suarez mencetak brace pada menit ke-75 lewat penalti, dan pada menit ke-90. Joao Felix juga mencetak brace, pada menit ke-11 dan menit ke-82. Sedangkan gol semata wayang Alaves ditunjukkan Gonzalo Escalante di menit ke-63.

Baca juga : Duel Pelatih Bebuyutan

Atas kemenangan ini, Atletico Madrid dipastikan berhasil menggeser posisi Barcelona dari posisi ketiga klasemen Liga Spanyol.Atletico Madrid saat ini berada di peringkat ketiga klasemen seusai mengumpulkan 57 poin dari 30 pertandingan yang sudah dijalani.

Atletico Madrid mempunyai selisih tiga angka atas Barcelona yang berada di peringkat keempat klasemen La Liga. Atletico Madrid berhasil unggul cepat selepas Joao Felix mencatatkan namanya di papan skor ketika pertandingan baru berjalan sebelas menit.

Baca juga : Real Madrid Pantau Lukaku

Sementara itu, Real Madrid berhasil memetik tiga poin saat berkunjung ke markas Celta Vigo pada jornada atau pekan ke-30 Liga Inggris dini hari kemarin. Los Blancos menang 2-1 di Estadio Municipal de Balaidos.

Dua gol kemenangan Los Blancos dalam pertandingan ini didapat melalui penalti Karim Benzema. Sementara Celta Vigo hanya mampu membalas melalui Nolito.

Baca juga : Liga Spanyol, Barca Pantang Lempar Handuk Putih

Dengan hasil ini, Real Madrid masih kukuh di puncak klasemen La Liga dengan 69 poin dari 30 laga. Adapun Celta Vigo menghuni peringkat ke-11 dengan 36 poin.  [JON]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.