Dark/Light Mode

Hasil Liga Spanyol: Madrid-Barca Cuma Dapat 1 Poin

Senin, 16 Mei 2022 05:58 WIB
Selebrasi para pemain Real Madrid. (Foto : AP)
Selebrasi para pemain Real Madrid. (Foto : AP)

RM.id  Rakyat Merdeka - Barcelona dan Real Madrid kudu puas berbagi angka dengan lawan-lawannya pada lanjutan Liga Spanyol pekan ke-37, Senin (16/5) dini hari WIB.

Barcelona harus ditahan imbang 0-0 lawan Getafe di Coliseum Alfonso Perez. Sedangkan laga Real Madrid vs Cadiz berakhir dengan skor 1-1 di Estadio Nuevo Mirandilla.

Tambahan satu poin ini membuat Barcelona kini mengumpulkan 73 poin di peringkat kedua klasemen Liga Spanyol.

Mereka dipastikan jadi runner-up LaLiga 2021/2022 setelah perolehan poinnya tidak mungkin disusul Atletico Madrid yang punya 68 poin dengan sisa satu laga.

Baca juga : Bekuk Celta Vigo, Barca Segel Tiket Liga Champions

Hasil ini juga memastikan posisi Getafe aman di LaLiga. Mereka aman dari jerat degradasi

Sementara itu, Real Madrid bermain imbang 1-1 di kandang Cadiz. Los Blancos sudah berhasil memimpin ketika laga baru berjalan lima menit berkat gol Mariano.

Proses gol ini diawali oleh aksi individu brilian Rodrygo. Winger asal Brazil itu melewat sejumlah pemain lawan sebelum mengirim umpan tarik untuk dituntaskan Mariano menjadi gol dan mengubah kedudukan menjadi 1-0.

Cadiz yang tengah berjuang selamat dari zona degradasi tidak mau tinggal diam. Tuan rumah terus menekan pertahanan Real Madrid dan menciptakan beberapa peluang emas.

Baca juga : Atletico Dekati Zona Liga Champions

Usaha mereka akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-37. Tembakan Sobrino dari tepi kotak penalti sukses menjebol gawang Real Madrid yang dikawal Andriy Lunin. Skor imbang 1-1 pun bertahan hingga turun minum.

Selepas jeda, Cadiz terus menekan pertahanan Real Madrid. Tuan rumah pun mendapat hadiah penalti usai Alvaro Negredo dilanggar Lunin pada menit ke-60.

Negredo sendiri maju menjadi algojo penalti ini, tetapi tendangannya mampu ditepis oleh Lunin.

Setelah itu, Cadiz mendapat beberapa peluang untuk membalikkan kedudukan. Namun, tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga peluit panjang berbunyi.

Baca juga : De Jong Nyaman Tinggal Di Barca

Skor 1-1 pun menjadi hasil akhir laga ini.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.