Dark/Light Mode

Jelang Shoope Liga 1 2019

Pihak Persija Minta Persib Tak Ajak Bobotoh Saat Tanding

Senin, 8 Juli 2019 20:17 WIB
Ferry Paulus (kedua kanan) saat menjelaskan pada media soal pertandingan Shopee Liga 1 2019 antara Persija melawan Persib Bandung  di Kantor Persija, Kuningan Jakarta, Senin (8/7). (Foto: Persija Jakarta).
Ferry Paulus (kedua kanan) saat menjelaskan pada media soal pertandingan Shopee Liga 1 2019 antara Persija melawan Persib Bandung di Kantor Persija, Kuningan Jakarta, Senin (8/7). (Foto: Persija Jakarta).

RM.id  Rakyat Merdeka - Persija Jakarta akhirnya mendapat izin dari stekholder untuk menjadi tuan rumah saat menjamu Persib Bandung di Shopee Liga 1 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, pada Rabu (10/7) mendatang.

CEO tim berjulukan Macan Kemayoran Ferry Paulus menjelaskan, Persija Jakarta dapat menjamu Persib Bandung asalkan tidak dihadiri Supporter Viking.

"Alhamdulillah izin sudah diterbitkan kami bisa menjamu Tim maung Persib Bandun di SUGBK," ujar Ferry Paulus kepada Wartawan di Kantor Persija, Kuningan Jakarta, Senin (8/7). Ferry juga mengaku banyak persyaratan untuk laga ini. Setidaknya hal ini untuk menjadi ketertiban dan keberlangsungan laga yang mempertemukan dua tim klasik tersebut.

"Memang banyak persyaratan karena ini laga derby tentunya semua stakeholeder Persija harus bisa mengikuti syarat yang diminta," tegas Ferry.

Salah satu syarat yang ditekankan adalah larangan untuk suporter Persib untuk datang. Hal ini pun disanggupi pihak Persib Bandung.

Baca juga : Besok, Macan Kemayoran Siap Taklukkan PSS Sleman

"Tadi penekannyannya penonton Persib dilarang untuk hadir seperti halnya surat LIB. Dari komunikasi yang kami bangun Persib sudah menyanggupi," tambahnya.

" Kita juga sudah menerima surat resmi dari pihak korlap Bobotoh yang intinya mereka paham akan hal ini dan ini kami harus menjaga apa yang harus disyaratkan Kepolisian. Mulai dari keberadaan Persjb hari ini sudah diberikan keamanan," katanya.

Ditambahkan, untuk pengamanan sendiri, informasi yang diterima akan disiapkan sekitar lebih dari 12 ribu personel gabungan yang terdiri dari personel Polri, TNI, pemerintah daerah (Satpol PP, Pemadam Kebakaran dan petugas kesehatan).

Menurut Ferry Paulus, tata cara pembelian tiket seperti biasa akan di kolektif oleh korlapnya masing-masing, penjagaan akan berlapis-lapis dimulai dari pintu masuk GBK, bagi yang tidak memiliki tiket para the Jak Mania untuk nonton di layar kaca dan tidak berkumpul di GBK, selain itu pihaknya tidak membuat giant screen atau layat lebar dan penonton hanya fokus di dalam Stadion GBK.

Di tempat yang sama, Ketua Umum pendukung klub Persija Jakarta The Jakmania Ferry Indrasjarief menyampaikan permintaan maaf kepada kelompok pendukung Persib, Bobotoh yang tidak diperkenankan datang ke Jakarta untuk menyaksikan laga kedua tim, Rabu (10/7).

Baca juga : Ditahan Imbang Madura United, Persib Gigit Jari

"Saya memohon maaf ke Bobotoh karena untuk sekian kalinya kita tidak bisa bertemu di stadion," ujar Ferry.

Menurut Ferry, sejatinya dia ingin The Jakmania bisa kembali seperti dahulu, kala para suporter kedua tim dapat sama-sama menyaksikan Persija versus Persib dalam suasana kekeluargaan.

Namun dengan alasan keamanan dan rivalitas yang seakan tak berhenti panas, hal itu tidak dapat dilakukan pada masa kini.

"Kami tidak ingin seperti ada kisah masa lalu pada pertemuan terakhir kedua tim di Liga 1 2018 yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, pada September 2018, satu orang yang diduga pendukung Persija meninggal dunia usai dikeroyok oleh oknum suporter tuan rumah, ini yang menjadi alasan pertemuan ini aga sulit dalam perizinan." Ucapnya.

Ferry Indrasjarief tentu tidak mau hal-hal negatif terjadi lagi. Oleh karena itu, dia mengimbau anggotanya untuk selalu menjaga ketertiban dan tidak melakukan razia (sweeping).

Baca juga : PSSI Lakukan Seleksi Wasit

Kemudian, Ferry juga melarang nyanyian serta tarian bernada provokatif sepanjang pertandingan.

"Semua yang ingin membuat koreografi harus berkoordinasi dengan saya. Kalau masih dalam batas yang bisa ditoleransi, silakan. Saya memastikan semua yang ada di stadion adalah atribut Persija dan tak ada di luar sepak bola,"katanya.

Pertandingan Liga 1 Indonesia 2019 Persija Jakarta versus Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, mulai pukul 15.30 WIB. [WUR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.