Dark/Light Mode

Perbaiki Tata Kelola, Kemenpora Terapkan Tanda Tangan Elektronik

Senin, 15 Agustus 2022 18:05 WIB
Menpora Zainudin Amali dan Plt Sesmenpora Jonni Madrizal, (paling kanan). (Foto : kemenpora)
Menpora Zainudin Amali dan Plt Sesmenpora Jonni Madrizal, (paling kanan). (Foto : kemenpora)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kemenpora terus memperbaiki tata kelola kelembagaan demi menciptakan good government. Terbaru, Kemenpora menerapkan Tanda Tangan Elektronik atau Sertifikat Elektronik.

Kemenpora telah melakukan proses transformasi digital melalui penerapan tanda tangan elektronik dengan bekerja sama dengan Balai Sertifikasi Elektronik BSSN,” kata Plt Sesmenpora Jonni Madrizal saat Launching Sertifikat Elektronik di Auditorium Wisma Kemenpora, Senin (15/8) siang.

Menurutnya, dengan adanya tanda tangan elektronik ini, diharapkan makin mempersempit ruang gerak pihak-pihak yang akan melakukan perbuatan pemalsuan tanda tangan. 

Baca juga : DWP Kemenpora Getol Sosialisasikan Olahraga Tradisional

“Sehingga Kemenpora menjadi lebih transparan dan akuntabel kedepannya serta mendapat Predikat Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) kembali dari BPK,” harapnya.

Disamping itu, Jonni mengatakan tanda tangan elektronik ini dapat mempercepat proses kerja dan proses pelayanan publik. Karena proses penandatanganan dapat dilakukan dimanapun dan kapanpun.

Selain itu, tanda tangan elektronik memberikan keamanan dan kenyamanan karena dapat meminimalisir proses penyalahgunaan tanda tangan.

Baca juga : Puan Ingatkan Pemerintah Siapkan Rencana Cadangan Hadapi Krisis Pertalite

“Harapannya, launching ini bukan hanya sekadar uforia sementara saja. Namun seluruh pimpinan tinggi Madya dan Pratama dapat menerapkan tanda tangan elektronik ini melalui aplikasi SRIKANDI untuk seluruh naskah dinas yang diciptakan. Selain itu para pimpinan harus cermat dan bertanggung jawab dalam menggunakan akun tanda tangan elektronik ini, jangan sampai diserahkan kepada stafnya kemudian disalahgunakan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab,” pesannya.

Diharapkan, semangat perubahan terus menggelora di Kemenpora. Sehingga perbaikan yang berkesinambungan dan berkelanjutan dapat terus dilakukan.

“Atas kerjasama BSSN dan juga ANRI, dalam hal ini untuk aplikasi SRIKANDI, Karena antara tanda tangan elektronik dan SRIKANDI ini merupakan satu bagian yang tidak terpisahkan,” tukasnya.

Baca juga : Tahun Ini, Kementerian ESDM Targetkan 80 Ribu Rumah Tangga Pasang Baru Listrik

Sementara itu, Kepala BSSN Hinsa Siburian sertifikasi eletronik merupakan salah satu bentuk implementasi kemanan siber untuk sistem elektronik di lingkungan Kemenpora sesuai amanat Perpres nomor 95 tahun 2018 tentang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik 

“Sertifikat eletronik merupakan identitas digital yang digunakan dalam transaksi elektronik dan untuk menjamin aspek kemanan informasi yang memili kerahasiaan, keutuhan, kesaksian dan anti penyangkalan. Tentu Kita berharap kedepan sinergitas, kolaborasi bersama merupakan salah satu kunci mewujudkan ruang siber yang akan aman dan sejahtera,” katanya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.