Dark/Light Mode

Liga Inggris

Coreng Arsenal, Man United Dekati Klasemen Teratas

Senin, 5 September 2022 06:14 WIB
Selebrasi para pemain Man United usai menang lawan Arsenal, Minggu (4/9). (Foto : ist)
Selebrasi para pemain Man United usai menang lawan Arsenal, Minggu (4/9). (Foto : ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Manchester United mencoreng keperkasaan Arsenal sekaligus merangkak memperbaiki posisinya di tabel klasemen Liga Inggris setelah menaklukkan Arsenal di Old Trafford. 

Setan Merah kini duduk di peringkat ke-5 dengan perolehan 12 poin, hanya berjarak tiga angka dari Arsenal di posisi teratas.

Manchester United dan Arsenal sama-sama bermain dengan formasi 4-2-3-1. Di babak pertama kedua tim langsung bermain terbuka.

Baca juga : Sandi: Terima Kasih!

Arsenal sempat unggul 1-0 lewat Gabriel Martinelli di menit ke-12. Wasit mengecek VAR, gol itu dianulir karena ada pelanggaran lebih dulu oleh Odegaard ke Eriksen.

Manchester United bikin gol pertama di menit ke-35 lewat pemain debutan, Antony. Skor 1-0 bertahan sampai turun minum.

Di babak kedua, Bukayo Saka bawa Arsenal samakan kedudukan 1-1 pada menit ke-60. Rashford membalas dengan brace di menit 66' dan 75'.

Baca juga : Persita Vs Madura United, Vera Waspada Lulinha

Manchester United menang 3-1. Hasil itu membawa MU naik ke peringkat kelima Klasemen Liga Inggris dengan 12 poin. Arsenal tetap di puncak dengan 15 poin.

Meski gagal meraih poin dari Old Trafford, Arsenal tetap berhak duduk di posisi teratas klasemen. Pasalnya, pesaing terbaik mereka, Man City, tidak mampu membawa pulang poin penuh dari markas Aston Villa.

Laga Aston Villa vs Man City berakhir dengan skor imbang, 1-1. Bagi Aston Villa, tambahan satu poin membuat mereka berhasil keluar dari zona degradasi. Mereka kini menempati urutan ke-17 dengan perolehan empat poin.

Baca juga : The Reds Gercep Datangkan Arthur Melo

Selain Aston Villa, Wolves juga sukses melangkah keluar dari zona degradasi. Wolves kini menempati urutan ke-14 setelah meraih kemenangan tipis, 1-0, ketika menghadapi Southampton di Stadion Molineux.

Posisi Aston Villa dan Wolves digantikan oleh West Ham United serta Nottingham Forest. West Ham menelan kekalahan 2-1 di markas Chelsea, sementara Forest harus mengakui keunggulan sesama tim promosi, Bournemouth.

Posisi buncit klasemen masih ditempati Leicester City. Armada Brendan Rodgers tidak beranjak dari dasar klasemen karena menelan kekalahan 5-2 dari Brighton. The Foxes menjadi salah satu dari dua tim yang belum mencatat kemenangan di Liga Inggris musim ini.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.